Husna, Ayis Sa`idatul (2022) Penerapan Metode Hipnoterapi Dalam Menangani Perilaku Menyimpang Peserta Didik di Madrasah Tsanawiyah Miftahul Mubtadiin Sumberberas Muncar Banyuwangi. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq.
Text
Ayis Sa`idatul Husna_D20183032.pdf Download (5MB) |
Abstract
Peranan pendidikan sangat penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, tanpa pendidikan akan sulit diperoleh sumber daya manusia yang maksimal. Namun pada kenyataannya dalam dunia pendidikan di Indonesia masih banyak peserta didik yang perilakunya tidak mencerminkan layaknya mereka sebagai orang yang mengenyam pendidikan. Mengingat makin meningkatnya tawuran antar-pelajar serta bentuk-bentuk perilaku menyimpang lainnya, setiap guru BK di sekolah harus memikirkan cara untuk mengendalikan perilaku menyimpang tersebut. Masalah inilah yang menarik perhatian penulis untuk mengkaji penerapan hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang.
Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini yaitu: 1). Bagaimana tahapan hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Miftahul Mubtadiin Sumberberas Muncar Banyuwangi? 2). Bagaimana implikasi hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Miftahul Mubtadiin Sumberberas Muncar Banyuwangi?. Tujuan penelitian ini yaitu: 1). Untuk mendeskripsikan tahapan hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Miftahul Mubtadiin Sumberberas Muncar Banyuwangi. 2). Untuk mendeskripsikan implikasi hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Miftahul Mubtadiin Sumberberas Muncar Banyuwangi.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan jenis penelitian analisis deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ini menggunakan teknik purposive. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model analisis data Miles dan Huberman yang meliputi: kondensasi data (data condensation), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (conclusions drawing). Keabsahan data menggunakan trianggulasi sumber dan triangulasi teknik.
Adapun hasil dari penelitian ini, yaitu: 1) Tahapan hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik dimulai dengan interview/pendekatan, induksi (memasuki alam bawah sadar), deepening (pendalaman trans), suggestions/sugesti, terminations (membangunkan konseli). 2) Implikasi penerapan hipnoterapi dalam menangani perilaku menyimpang peserta didik yaitu hipnoterapi dapat menumbuhkan perilaku positif (memperbaiki kebiasaan buruk), mampu menumbuhkan kesadaran tingkat belajar, dan meningkatkan kepercayaan diri seseorang.
Kata Kunci: Hipnoterapi, Perilaku Menyimpang, Peserta Didik, Pendidikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170106 Health, Clinical and Counselling Psychology 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170110 Psychological Methodology, Design and Analysis |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | Skripsi Ayis Sa'idatul Husna |
Date Deposited: | 21 Jul 2022 03:05 |
Last Modified: | 21 Jul 2022 03:05 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/11208 |
Actions (login required)
View Item |