Posisi Metode Tematik ‘Abd Al-Hayy Al-Farmāwī dalam Kajian Al-Qur’an di Indonesia Tahun 2010-2019

Marsukah, Fatimatul (2020) Posisi Metode Tematik ‘Abd Al-Hayy Al-Farmāwī dalam Kajian Al-Qur’an di Indonesia Tahun 2010-2019. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Fatimatul Marsukah_U20161013.pdf - Submitted Version

Download (6MB)

Abstract

Tafsir merupakan bentuk ikhtiyar manusia dalam memahami pesan Tuhan. Dalam khazanah intelektual Islam, usaha-usaha untuk memahami pesan-pesan firman Allah telah sering dilakukan. Banyak cara yang ditempuh oleh para pakar al-Qur’an untuk menyajikan kandungan dan pesan-pesan firman Allah. Namun, belakangan ini, literatur kajian al-Qur’an di Indonesia banyak disajikan secara tematik. Di antara beberapa tokoh metode tematik, ‘Abd al-Hayy al-Farmāwī adalah salah satu yang banyak diminati sebagai rujukan oleh peminat studi al�Qur’an di Indonesia. Di sisi lain, kajian al-Qur’an di Indonesia saat ini mengalami perkembangan yang tinggi dengan berbagai macam bentuknya. Maka fokus kajian dalam penelitian ini adalah bagaimana posisi metode tematik ‘Abd al-Hayy al�Farmāwī dalam kajian al-Qur’an di Indonesia tahun 2010-2019 dan apa saja faktor yang mempengaruhi hal tersebut. Sementara kajian al-Qur’an yang dijadikan sampel ialah 10 buku kajian al-Qur’an di Indonesia dengan jenis penelitin library research, metode penelitian yang digunakan kualitatif descriptive, serta analisis data yang digunakan adalah pendekatan content Analysis. Berdasarkan kesimpulan dari penelitian ini, posisi metode tematik ‘Abd Al-Hayy Al-Farmāwī tidak begitu populer dalam kajian al-Qur’an di Indonesia tahun 2010-2019, namun metode tematik ‘Abd Al-Hayy Al-Farmāwī ternyata singkron dengan langkah operasional yang terkandung dalam kesepuluh buku tersebut. Adapun faktor yang mempengaruhi ketidak-populeran metode tematik ‘Abd Al-Hayy Al-Farmāwī dalam kajian al-Qur’an di Indonesia tahun 2010-2019 adalah adanya kemandirian dalam masing-masing buku dalam menyusun pembahasan dengan sebuah metode yang sesuai dengan versi penulisnya sendiri. Sementara faktor yang mendasari kesingkronan antara metode tematik ‘Abd Al�Hayy Al-Farmāwī dengan metode yang terkandung dalam 10 buku kajian al�Qur’an di Indonesia adalah kebutuhan akan penyajian secara tematik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 07 Sep 2022 02:21
Last Modified: 07 Sep 2022 02:21
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/12930

Actions (login required)

View Item View Item