Internalisasi Nilai Peduli Lingkungan dalam Pembelajaran IPS melalui Outdoor Learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al�Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2019/2020.

Ridho, Miftah Ainur (2020) Internalisasi Nilai Peduli Lingkungan dalam Pembelajaran IPS melalui Outdoor Learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al�Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Miftah Ainur Ridho_T20159026.pdf - Submitted Version

Download (4MB)

Abstract

IPS merupakan sekumpulan dari berbagai ilmu-ilmu sosial yaitu sejarah, geografi, antropologi, sosiologi yang dipadukan dan disederhanakan untuk tujuan pembelajaran yaitu memperkenalkan siswa kepada pengetahuan tentang kehidupan masyarakat atau manusia secara sistematis. Dalam proses pembelajarannya tentu diharapkan siswa memiliki keterampilan dalam mengembangkannya baik dalam segi sosial maupun individual dan juga memberikan pengalaman kepada siswa untuk melihat langsung kehidupan masyarakat, maka dari itu metode outdoor learning untuk pembelajaran IPS dapat menjadi satu alternatif metode pembelajaran di era sekarang. Dalam outdoor learning, diperlukan kesadaran akan lingkungan. Internalisasi nilai peduli lingkungan merupakan hal yang wajib di ajarkan kepada peserta didik, supaya dengan kebersihan lingkungan itu sendri tercipta proses belajar mengajar yang nyaman. Fokus penelitian: 1) Bagaimana proses transformasi nilai peduli lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al�Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo, Tahun Pelajaran 2019/2020? 2) Bagaimana proses transaksi nilai peduli lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2019/2020? 3)Bagaimana proses trans�internalisasi nilai Peduli Lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2019/2020?. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif, metode deskriptif. Lokasi penelitian di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo. Subjek penelitian Siswa, Guru IPS, Waka.Kurikulum dan Kepala SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi. Teknik yakni wawancara, dokumentasi dan observasi. Analisis menggunakan Miles dan Huberman, Hasil penelitian menjelaskan bahwa 1) proses transformasi nilai peduli lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo, Tahun Pelajaran 2019/2020 yakni guru menjelaskan dikelas dengan kelompok, mengamati gambar prasejarah, penjelasan materi dan transformasi. 2) proses transaksi nilai nilai peduli lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo, Tahun Pelajaran 2019/2020 yakni guru menjelaskan dikelas dengan berkelompok dan siswa menerima pengetahuan nilai dari guru, diskusi dan tanya jawab. 3) proses trans-internalisasi nilai peduli lingkungan dalam pembelajaran IPS melalui outdoor learning di SMP Plus Ibnu Kholdun Al-Hasyimi Widoropayung Besuki Situbondo, Tahun Pelajaran 2019/2020 yakni pemahaman siswa, penerapan transinternalisasi nilai, membersihkan lingkungan dan bersih sampah, penjelasan guru dan kesimpulan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 13 Sep 2022 04:03
Last Modified: 13 Sep 2022 04:03
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13101

Actions (login required)

View Item View Item