Zahro, Lailatul (2019) Analisis Perlakuan Akuntansi Simpanan Deposito Mudharabah Berdasarkan PSAK No. 105 Pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Lailatul Zahro_E20153035.pdf - Submitted Version Download (1MB) |
Abstract
Banyaknya lembaga keuangan syariah yang bermunculan pada saat ini menandakan bahwa sistem ekonomi syariah semakin berkembang. Seiring dengan perkembangan sistem ekonomi syariah menuntut lembaga lembaga keuangan sebagai lembaga pelaksana untuk lebih maksimal dan profesional dalam mengelola keuangan dengan segala aspek manajemennya. Sama halnya dengan lembaga keuangan syariah lainnya, BMT sebagai Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) yang semakin banyak jumlahnya dan semakin besar keterlibatannya dalam dinamika ekonomi masyarakat juga dituntut untuk meningkatkan profesionalisme dalam mengelola dan memelihara kesehatan atas keuangan secara memadai. Berdasarkan Fokus masalah diatas maka dapat dirumuskan : (1) Bagaimana analisis perlakuan akuntansi simpanan deposito mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung. (2) Apakah perlakuan akuntansi simpanan deposito mudharabah di BMT UGT Sidogiri Cabang Balung sudah sesuai dengan PSAK No.105. Tujuan peneliti ini yaitu : (1) Untuk memahami dan mendiskripsikan perlakuan akuntansi terhadap simpanan deposito mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung. (2) Untuk menganalisis kesesuaian perlakuan akuntansi simpanan deposito mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung dengan PSAK No.105 Dalam Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif adalah langkah kerja untuk mendeskripsikan suatu objek, fenomena, atau setting sosial dalam suatu tulisan yang bersifat naratif, artinya data dan fakta yang dihimpun berbentuk kata atau gambar dari pada angka-angka. Mendeskripsikan suatu berarti menggambarkan apa, mengapa, dan bagaimana suatu kejadian terjadi. Jenis penelitian ini adalah Deskriptif, yang bertujuan untuk memaparkan, menggambarkan dan memetakan fakta-fakta berdasarkan cara pandang atau kerangka berfikir tertentu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) perlakuan akuntansi untuk produk simpanan deposito mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung telah menerapkan perlakuan akuntansi seperti pengakuan, penyajian dan pengungkapan. (2) setelah melakukan perbandingan yang telah di analisis di atas bahwa dapat diketahui bahwa perlakuan akuntansi simpanan deposito mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Cabang Balung telah sesuai dengan Pernyataan Standar Akuntansi (PSAK No. 105).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Depositing User: | Mr abdul mangang |
Date Deposited: | 26 Sep 2022 07:10 |
Last Modified: | 26 Sep 2022 07:10 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13363 |
Actions (login required)
View Item |