Upaya Meningkatkan Percaya Diri Anak Usia Dini Melalui Metode Bercerita pada Kelompok A di PAUD Darul Fikr Jember Tahun Pelajaran 2018/2019

WATI, ROHMA (2019) Upaya Meningkatkan Percaya Diri Anak Usia Dini Melalui Metode Bercerita pada Kelompok A di PAUD Darul Fikr Jember Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
ROHMAWATI_T20155001.pdf - Submitted Version

Download (5MB)

Abstract

Percaya diri bagi anak usia dini merupakan hal penting untuk masa depan nanti. Percaya diri bagi anak usia dini adalah memungkinkan anak untuk tampil dan menunjukkan kepada dunia luar ia yakin pada dirinya. Melalui metode bercerita dapat memudahkan guru untuk merangsang kepekaan anak apa yang ia dengarkan, jujur, ramah, dan melakukan sikap yang positif. Manfaat metode bercerita untuk membangkitkan semangat atau memberi motivasi hal yang positif, agar anak berkembang dengan kepribadian yang tinggi. Fokus penelitian ini adalah 1) bagaimana percaya diri anak usia dini pada kelompok A di PAUD Darul Fikr Jember Tahun Aajaran 2018/2019?. 2) Bagaimana Metode Bercerita anak usia dini pada Kelompok A di PAUD Darul Fikr Jember? Tujuan penelitian yaitu 1) Untuk mendeskripsikan percaya diri anak usia dini pada kelompok A di PAUD D arul Fikr Jember Tahun Pelajaran 2018/2019?. 2) Untuk mendeskripsikan metode bercerita anak usia dini pada kelompok A di PAUD Darul Fikr Jember Tahun Pelajaran 2018/2019? Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Jenis penelitian menggunakan penelitian field research (penelitian lapangan). Dalam menentukan data subyek penelitian ini metode purposive sampling. Adapun pengumpulan data menggunakan Observasi, Wawancara, Dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah kondensasi data, penyajian data, kesimpulan, penarikan/verivikasi. Keabsahan data menggunakan Tringulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian yaitu 1) meningkatkan percaya diri anak usia dini pada kelompok A yakni setiap hari guru melakukan tanya jawab atau berkomunikasi guru dengan anak. kemudian melakukan kegiatan mewarnai anak mulai memberanikan diri untuk berkomunikasi dengan guru . 2) metode bercerita anak usia dini pada kelompok A, guru melakukan kegiatan bercerita satu kali dalam seminggu. Guru mengajak anak untuk mendengarkan dan membangkitkan atau memotivasi anak bercerita didepan guru dan temannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 21 Oct 2022 00:49
Last Modified: 21 Oct 2022 00:49
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/13784

Actions (login required)

View Item View Item