Pelaksanaan Model Pembelajaran Inkuiri pada Pembelajaran Tematik Kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019

SHOLIKHAH, AMALIYATUS (2019) Pelaksanaan Model Pembelajaran Inkuiri pada Pembelajaran Tematik Kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
AMALIYATUS SHOLIKHAH_T20154038.pdf - Submitted Version

Download (10MB)

Abstract

Pada kurikulum 2013 yang menggunakan tema-tema serta menekankan peserta didik aktif, kreatif, berpikir kritis serta analitis. Sehingga kegelisahan seorang guru dalam mengajar dituntut selalu bervariasi. Salah satunya menggunakan model pembelajaran inkuiri sangat cocok diterapkan di kurikulum 2013. Model pembelajaran inkuiri merupakan suatu kegiatan pembelajaran yang menekankan proses berpikir secara kritis dan analitis dalam mencari dan menemukan jawaban dari suatu masalah yang dipertanyakan. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana pelaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada pembelajaran tematik kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019? (2) Bagaimana pelaksanaan model pembelajaran inkuiri bebas pada pembelajaran tematik kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019? Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada pembelajaran tematik kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019, (2) Mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran inkuiri bebas pada pembelajaran tematik kelas IVB di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Banyuwangi Tahun Pelajaran 2018/2019. Peneliti ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian lapangan (field research). Pemilihan subyek penelitian menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi kondensasi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pelaksanaan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada pembelajaran tematik kelas IVB dilakukan dengan langkahlangkah pembelajaran dimulai dari guru menjelaskan pokok-pokok kegiatan yang harus dilakukan oleh peserta didik, guru menyajikan materi pelajaran tema 8 subtema 1 PB 4, guru memberi tugas kepada peserta didik untuk menemukan jawaban sendiri dengan bimbingan guru memancing berpikir kritis dengan memutar video atau slide yang berkaitan tugas yang diberikan, guru meminta peserta didik mengumpulkan data dari hasil temuan, guru menguji hipotesis, dan yang terakhir guru memberikan penguatan dan evaluasi. (2) pelaksanaan model pembelajaran inkuiri bebas pada pembelajaran tematik kelas IVB dilakukan pada tahap-tahapan yaitu guru mengkondisikan peserta didik dan menjelaskan pokok-pokok kegiatan yang harus dilakukan, guru meminta peserta didik membuka buku pelajaran tema 3 subtema 1 PB 2, guru meminta peserta didik membuat pertanyaan dan mencari jawaban sendiri, guru meminta peserta didik mengumpulkan data, guru menguji hipotesis, dan langkah terakhir menyimpulkan dan guru memberikan penguatan serta evaluasi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 26 Oct 2022 01:44
Last Modified: 26 Oct 2022 01:44
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14025

Actions (login required)

View Item View Item