Peningkatan Daya Berfikir Kritis Santri Putri Melalui Program Bahtsul Masa’il Di Pondok Pesantren Nurul Islam Jember Tahun 2019

Kamaliyah, Siti (2019) Peningkatan Daya Berfikir Kritis Santri Putri Melalui Program Bahtsul Masa’il Di Pondok Pesantren Nurul Islam Jember Tahun 2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
Siti Kamaliyah_T20151161.pdf - Submitted Version

Download (1MB)

Abstract

Salah satu upaya yang dilakukan lembaga pondok pesantren untuk menciptakan santri yang memiliki daya berfikir kritis yaitu membiasakan para santri menjawab suatu persoalan dengan mencari jawaban melalui mengkaji kitabkitab kuning secara bermusyawarah. Kegiatan tersebut yakni kegiatan bathsul masa’il dimana dalam kegiatan ini melibatkan ustadz dan ustadzah yang memberikan tema permasalahan yang akan dibahas, kemudian para santri ditugaskan untuk menyiapkan bahan dari kitab kuning dan dibahas lebih mendalam disuatu forum terbuka. Kegiatan bathsul masa’il sudah mulai diterapkan di pondok pesantren Nurul Islam Jember sejak tahun 2012 dan dilaksanakan pada setiap malam sabtu, dengan diadakannya program bathsul masa’il ini diharapkan santri Nuris mampu mengembangkan daya berpikir kritis, sehingga lebih bijaksana dalam memutuskan suatu hukum dalam menjalani kehidupan di masyarakat. Fokus dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana karakteristik berfikir kritis pada santri putri melalui batsul masail di Pondok pesantren Nuris Jember?, (2) Bagaimana strategi dalam peningkatan Daya berfikir kritis santri putri melalui program bathsul masa’il di Pondok pesantren Nuris Jember? Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan lebih dalam karakteristik berfikir kritis santri Putri melalui batsul masa’il di Pondok Pesantren Nuris Jember(2). mengetahui strategi dalam meningkatkan Daya berfikir kritis santri putri melalui program bathsul masa’il di pondok pesantren Nuris Jember. Pendekatana dalam penelitian ini ialah termasuk pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah field receach. Penentuan imforman menggunakan purposive. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumenter. Analisis data pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi metode dan triangulasi sumber. Berdasarkan penelitian, diperoleh sebuah kesimpulan (1) karakteristik berfikir kritis santri melalui program bahtsul masa’il di pondok pesantren nurul islam jember yakni mampu mengidentifikasi masalah, mampu mengeluarkan pendapat (berargumen) dan mempu memecahkan masalah(2) strategi dalam peningkatan daya berfikir kritis santri melalui program bahtsul masa’il di pondok pesantren nurul islam jember yakni membiasakan santri untuk mandiri dengan memberikan suatu permasalahan dan mencari jawaban berdasarkan kelompok masing-masing, memenuhi vasilitas santri berupa perpustakaan yang di dalamnya berisi kitab-kitab (fathul qorib, bidayatul hidayah, fathul bari fathul mu’in, dan fathul wahhab)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 02 Nov 2022 02:52
Last Modified: 02 Nov 2022 02:52
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14393

Actions (login required)

View Item View Item