Pembelajaran Tahfidzul Qur’an di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo.

RAFI, MUHAMMAD (2019) Pembelajaran Tahfidzul Qur’an di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
MUHAMMAD RAFI_T20151275.pdf - Submitted Version

Download (15MB)

Abstract

Pembelajaran Tahfidzul Qur’an yaitu menghafalkan ayat-ayat Al-Qur’an yang telah dibaca berulang-ulang secara baik dan benar. Tahfidz yang berarti menghafal, hafidza - yahfadzu - hifdzan, yaitu lawan dari lupa, selalu ingat dan sedikit lupa. Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo menggunakan metode Muraja’ah dan Tasmi’. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana Pembelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Muraja’ah di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo? (2) Bagaimana Pembelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Tasmi’ di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo?. Adapun tujuan penulisan dalam skripsi ini adalah: (1) Mendeskripsikan Pembelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Muraja’ah di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo. (2) Mendeskripsikan Pembelaja ran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Tasmi’ di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian menggunakan field research. Subjek Penelitian menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dari Miles dan Hibermend. Keabsahan data yang di uji menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulasi data. Hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan yaitu: (1) Pembelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Muraja’ah di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo meliputi: persiapan mengajar dengan cara mempersiapkan bahan materi yang akan disampaikan, menyiapkan Al-Qur’an, menentukan jadwal pembelajaran dan penyetotran hafalan santri kepada ustadz, penerapan metode muraja’ah membantu santri dalam pembelajaran tahfidz, karena dalam penerapan metode muraja’ah memudahkan dan mempercepat santri untuk menghafal Al- Quran, evaluasi metode muraja’ah sangatlah penting dalam pembelajaran tahfidz, karena dengan adanya evaluasi pembelajaran memudahkan ustadz untuk mengetahui kemampuan yang dimiliki oleh santri. (2) Pembelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Tasmi’ di Lembaga Ulil Albab Nusantara Probolinggo meliputi: persiapan mengajar dilakukan dengan cara mempersiapkan bahan materi yang akan disampaikan, menyiapkan Al-Qur’an, menentukan jadwal pembelajaran, penerapan metode tasmi’ dalam pembelajaran tahfidz membantu santri untuk menghafal Al-Qur’an, karena dengan metode mendengarkan santri bisa mudah menghafal dan menirukan bacaan yang di dengarkan baik secara langsung dari Ustadz/ustadzah ataupun melalui rekaman, metode tasmi’ yang diterapkan oleh Ustadz/ustadzah kepada santri guna untuk mempermudah santri dalam pembelajaran tahfidz dan juga agar Ustadz/ustadzah bisa menilai dan mengukur kemampuan menghafal santri dengan menggunakan metode tasmi’.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 07 Nov 2022 02:16
Last Modified: 07 Nov 2022 02:16
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14514

Actions (login required)

View Item View Item