Meningkatkan Kemampuan Bahasa pada Anak Usia Dini melalui Mengenal Huruf di Raudhatul Athfal Darul Ibad, Rowo Indah, Ajung Jember, Tahun Pelajran 2018/2019.

Musliha, Siti (2019) Meningkatkan Kemampuan Bahasa pada Anak Usia Dini melalui Mengenal Huruf di Raudhatul Athfal Darul Ibad, Rowo Indah, Ajung Jember, Tahun Pelajran 2018/2019. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img] Text
Siti Musliha_T201511115.pdf - Submitted Version

Download (2MB)

Abstract

Kemampuan bahasa anak dapat dibedakan menjadi emapat yaitu kemampuan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis. Kemampuan membaca dan menulis anak harus dikembangkan karena dibutuhkan ketika anak akan melanjutkan ke sekolah dasar. Kemampuan membaca dan menulis dapat dikembangkang dengan mengenalkan huruf. Ketika anak telah mengenal huruf, anak tersebut telah memiliki modal untuk dapat membaca dan menulis. Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimanan meningkatkan kemampuan membaca anak melalui mengenal huruf pada kelompok B di Raudhatul Athfal Darul Ibad Rowo Indah, Ajung, Jember Semester Gasal Tahun pelajaran 2018/2019? Dan 2) Bagaimanan meningkatkan kemampuan menulis anak melalui mengenal huruf pada kelompok B di Raudhatul Athfal Darul Ibad Rowo Indah, Ajung, Jember Semester Gasal Tahun pelajaran 2018/2019?. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan mengenal huruf dapat meningkatkan kemampuan membaca pada anak usia dini kelompok B di Raudhatul Athfal Darul Ibad Rowo Indah, Ajung, Jember Semester Gasal Tahun pelajaran 2018/2019 dan 2) Untuk mendeskripsikan mengenal huruf dapat meningkatkan kemampuan menulis pada anak usia dini kelompok B di Raudhatul Athfal Darul Ibad Rowo Indah, Ajung, Jember Semester Gasal Tahun pelajaran 2018/2019. Metode penelitian yang digunakan menggunakan pendekatan kualitatif. teknik pengumpulan data yang digunakan adalah: 1) Observasi partisipasif, 2) Wawancara semiterstruktur, dan 3) Dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara interaktif model Miles dan Huberman dengan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Berdasarkan hasil kesimpulan dari pembahasan di dapatkan bahwa: 1) kemampuan membaca dapat ditingkatkan melalui mengenal huruf yang dapat dilihat ketika guru mengenalkan huruf dengan media kartu huruf yang ditonjolkan huruf awalnya serta terdapat gambar yang menarik, anak dapat membaca dengan lancar dan 2) Kemampuan menulis anak dapat ditingkatkan melalui mengenal huruf pada kelompok B di Raudhatul Athfal Darul Ibad Rowo Indah kecamatan Ajung kabupaten Jember tahun pelajaran 2018/2019 yang terlihat dengan penggunaan kegiatan yang mengenalkan huruf yaitu menarik garis pada gambar dengan huruf yang sama dan kegiatan menebali huruf-huruf yang dapat meningkatkan kemampuan menulis anak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Mr abdul mangang
Date Deposited: 07 Nov 2022 02:16
Last Modified: 07 Nov 2022 02:16
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14529

Actions (login required)

View Item View Item