Analisis Mashlahah Pada Tren Pemenuhan Self Esteem Dengan Pembelian Buket Oleh Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember

A'yun, Qurrota (2022) Analisis Mashlahah Pada Tren Pemenuhan Self Esteem Dengan Pembelian Buket Oleh Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Qurrota A'yun_E20182153.pdf

Download (3MB)

Abstract

Qurrota A’yun, Ayyu Ainin Mustafidah, M.E., 2022: Analisis Mashlahah Pada Tren Pemenuhan Self Esteem Dengan Pembelian Buket Oleh Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

Segala sesuatu yang ada dimuka bumi ini diciptakan tuhan guna untuk memenuhi kebutuhan manusia yang bersifat tidak terbatas. Dalam islam seorang muslim diperintahkan untuk mengkonsumsi barang atau jasa selama hal itu dapat menambahkan mashlahah (manfaat) bagi individu tersebut. Menurut abraham maslow kebutuhan manusia memiliki lima tingkatan yang diantaranya Physiological Needs, Safety Needs, Social Needs, Self Esteem Need, Self Actualization Needs. Pada kalangan mahasiswa UIN kiai Haji Achmad Siddiq Jember dalam rangka memenuhi kebutuhan self esteem yang dimilikinya terdapat sikap memaksakan diri membeli sebuah buket ketika keadaan finansialnya sedang tidak baik-baik saja. Oleh karena ini maka diperlukan adanya penelitian temtang Analisis Mashlahah Pada Tren Pemenuhan Self Esteem Dengan Pembelian Buket Oleh Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana tren pemenuhan self esteem dengan pembelian buket oleh mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember?; 2) Bagaimana analisis mashlahah pada tren pemenuhan self esteem dengan pembelian buket oleh mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember?.
Tujuan dalam penelitian ini diantaranya: 1) Untuk mendeskripsikan bagaimana tren pemenuhan self esteem dengan pembelian buket oleh mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.; 2) Untuk mendeskripsikan bagaimana analisis mashlahah pada tren pemenuhan self esteem dengan pembelian buket oleh mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Subyek penelitian yakni mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. Analisis data yang digunakan yakni teknik interaktif yang meliputi pengumpulan, reduksi, penyajian dan penarikan kesimpulan data. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode.
Hasil dari penelitian ini sebagai berikut: 1) Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember dalam pemenuhan self esteem yang dimilikinya dipenuhi dengan pembelian buket dilakukan dengan cara memberikan sebuah buket kepada salah satu temannya ketika telah berhasil menyelesaikan ujian seminar proposal/skripsi.; 2) Dalam tindakan pembelian buket yang dilakukan oleh mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember dapat dikatakan mashlahah hal ini dikarenakan pada pembelian buket mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember sebuah manfaat dan tidak mendapatkan kemudharatan.

Kata kunci: Mashlahash, Self Esteem, Pembelian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140204 Economics of Education
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Qurrota A'yun
Date Deposited: 10 Nov 2022 07:34
Last Modified: 10 Nov 2022 07:34
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/14872

Actions (login required)

View Item View Item