Internalisasi karakter cinta tanah air dalam organisasi pimpinan komisariat perguruan tinggi ikatan pelajar Nahdlatul ulama universitas Islam negeri Kiai haji Achmad Shiddiq Jember tahun 2022

Siraj, Muhammad Agiel (2022) Internalisasi karakter cinta tanah air dalam organisasi pimpinan komisariat perguruan tinggi ikatan pelajar Nahdlatul ulama universitas Islam negeri Kiai haji Achmad Shiddiq Jember tahun 2022. Undergraduate thesis, UIN Kiai haji Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text
MUHAMMAD AGIEL SIRAJ_T20181052.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Muhammad Agiel Siraj, 2022: Internalisasi Karakter Cinta Tanah Air dalam Organisasi Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember

Kata Kunci: Karakter Cinta Tanah Air, Organisasi, PKPT IPNU

Internalisasi karakter cinta tanah air merupakan salah satu hal utama dalam membentuk sebuah karakter warga negara, kemudian rasa memiliki, rasa menjaga, rasa melestarikan, rasa ingin memajukan akan tumbuh dengan bermula dari sikap cinta tersebut. Dengan sikap cinta itu pula keadaan negara akan menjadi lebih baik.
Adapun tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan penerapan internalisasi karakter cinta tanah air dalam organisasi Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember, mendeskripsikan strategi penerapan internalisasi karakter cinta tanah air dalam organisasi Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember, menguraikan hambatan yang dialami baik oleh pengurus maupun anggota dalam penerapan internalisasi karakter cinta tanah air dalam organisasi Pimpinan Komisariat Perguruan Tinggi Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Metode penelitian yang digunakan dalam menyusun skripsi ini adalah kualitatif deskriptif. Sementara itu, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan analisis data pada penelitian ini menggunakan reduksi data, tampilan data, dan verifikasi data.
Hasil dari penelitian ini adalah: Kegiatan yang dilakukan oleh anggota IPNU itu sendiri dalam menerapkan cinta tanah air ialah dengan melaksanakan apel sapa awal bulan dan membiasakan untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Syubbanul Wathon sebelum memulai kegiatan apapun dalam organisasi IPNU. Sementara itu, strategi dalam internalisasi karakter cinta tanah air yaitu melaksanakan kajian dan seminar mengenai hari besar nasional dan juga tidak lupa untuk memperingatinya dengan mengadakan berbagai perlombaan seperti 17 Agustus dan juga hari pahlawan. Selain itu, bentuk strategi lainnya yang dilakukan oleh pengurus dalam internalisasi karakter cinta tanah air yaitu dengan cara menggencarkan berita ataupun pamflet yang berisi tentang peringatan hari besar nasional melalui sosial media.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muhammad Agiel Siraj
Date Deposited: 23 Nov 2022 08:28
Last Modified: 23 Nov 2022 08:28
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/15263

Actions (login required)

View Item View Item