Nurkhasanah, Siti (2022) Pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di Mts Negeri 2 Jember Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.
Text
SITI NURKHASANAH_T20189036.pdf Download (2MB) |
Abstract
Siti Nurkhasanah, 2022: Pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di MTs Negeri 2 Jember
Kata Kunci: Program Full Day School, Motivasi Belajar
Program Full Day School ini sudah diterapkan kurang lebih 10 Tahun di MTs Negeri 2 Jember. MTs Negeri 2 Jember sudah ada program kelas unggulan sebanyak 3 kelas yaitu 7,8,9H. Tiap kelas MTs Negeri 2 Jember memiliki 8 kelas, untuk kelas 7,8, dan 9 ada 5 untuk kelas Reguler A,B,C,D dan E, dan 3 kelas Full Day School yaitu F,G,dan H. Jam 07.00-11.45 pembelajaran kelas Reguler dan jam 13.00-16.00 pembelajarannya disesuaikan dengan kelas peminatan. Setiap kelas Full Day School yaitu F,G,dan H tidak semuanya mengambil mapel IPS, contohnya Sampel peneliti kelas VIII F, tidak semua anak VIIIF mengambil mapel IPS, sekitar 20 anak yang mengambil mapel IPS selebihnya mengambil mapel yang lain.Guru kelas Full Day School yang sudah dipilih biasanya berbeda dengan kelas Reguler. Pada jam 07.00-11.45 sebagaimana kelas Reguler guru tetap seperti guru yang ada di MTs Negeri 2 Jember. Dan pada jam 13.00-16.00 untuk kelas Full Day School guru yang sudah terpilih yaitu guru dati luar sekolah MTs Negeri 2 Jember.
Rumusan Masalah ini yaitu (1) Apakah terdapat Pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial Di MTs Negeri 2 Jember Tahun Ajaran 2021/2022.
Tujuan penelitian ini yaitu (1) Untuk mengetahui apakah terdapat Pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di MTs Negeri 2 Jember.
Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis Quasi Eksperimen-Nonequivalent Control Group Desaign, teknik pengumpulan data menggunakan Observasi, Angket. Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah Uji-T.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari adanya Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa. Adanya pengaruh tersebut diperoleh Uji Independent Sample T-test bahwa nilai Sig 0,498, hal ini menunjukkan nilai Sig >0,05 sehingga hipotesis alternatif H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya: terdapat pengaruh yang signifikan antara pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di MTs Negeri 2 Jember. Dengan ditolaknya H0 dan diterimanya Ha maka penelitian ini dapat membuktikan kebenaran hipotesis yaitu terdapat pengaruh Program Full Day School terhadap Motivasi Belajar Siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di MTs Negeri 2 Jember.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | Ms Siti Nurkhasanah |
Date Deposited: | 30 Dec 2022 02:37 |
Last Modified: | 30 Dec 2022 02:37 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/16272 |
Actions (login required)
View Item |