PENERAPAN PSAK NO.109 SEBAGAI BENTUK AKUNTABILITAS BAZNAS KABUPATEN PASURUAN

Ikri, mah (2023) PENERAPAN PSAK NO.109 SEBAGAI BENTUK AKUNTABILITAS BAZNAS KABUPATEN PASURUAN. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
IKRIMAH_E20183059.pdf

Download (6MB)

Abstract

Ikrimah, Dr. M.F Hidayatullah, S.H.I, M.S.I, 2022: Penerapan PSAK No.109 Sebagai Bentuk Akuntabilitas BAZNAS Kabupaten Pasuruan.

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) merupakan badan resmi dan satu satunya yang dibentuk oleh pemerintah berdasarkan keputusan Presiden RI. No.8 Tahun 2001 yang memiliki tugas dan fungsi menghimpun dan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) pada tingkat nasional. BAZNAS Kabupaten Pasuruan bertugas untuk menghimpun dan menyalurkan dana Zakat, Infak/Sedekah dan bertanggung jawab atas laporan keuangan atas penerimaan dan penyaluran dana ZIS BAZNAS Kabupaten Pasuruan.
Fokus Masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana Penerapan PSAK 109 di BAZNAS Kabupaten Pasuruan? 2) Apakah Laporan Keuangan BAZNAS Kabupaten Pasuruan sesuai PSAK 109?.
Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk Penerapan PSAK 109 di BAZNAS Kabupaten Pasuruan. 2) Untuk Mengetahui Kesesuaian Laporan Keuangan BAZNAS Kabupaten Pasuruan dengan PSAK No.109.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini, adalah: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu: pengumpulan data, penyajian data, penarikan simpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber data.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Penerapan PSAK No.109 sebagai bentuk Akuntabilitas BAZNAS Kabupaten Pasuruan mengenai Pengakuan, Pengukuran, Penyajian, dan Pengungkapan terhadap dana zakat, infak dan sedekah, dana amil dan lain lain dilakukan berdasarkan nilai dasar tunai dan akan diinput oleh kantor pusat BAZNAS yang ada di jakarta melalui aplikasi SIMBA, dalam hal ini pencatatan diakui saat kas diterima dan pada saat kas dikeluarkan. 2) Kesesuaian laporan keuangan BAZNAS Kabupaten Pasuruan dengan PSAK No.109 dalam proses pengakuan, pengukuran, penyajian dan pengungkapan sesuai dengan PSAK No.109. Akan tetapi belum sepenuhnya sesuai, Namun mereka berusaha untuk bisa menerapkannya dengan PSAK No.109 dengan menggunakan aplikasi SIMBA dalam perhitungannya.

Kata Kunci: Akuntansi ZIS, PSAK No.109, BAZNAS.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Ms Ikri mah
Date Deposited: 13 Jan 2023 00:28
Last Modified: 13 Jan 2023 00:28
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/17073

Actions (login required)

View Item View Item