Penerapan Terapi applied Behaviour analysis (ABA) Dalam Meningkatkan sikap patuh Anak Autis Hiperaktif (Studi Kasus) SLB Negeri jember

faiqotul izzatin, nikmah (2022) Penerapan Terapi applied Behaviour analysis (ABA) Dalam Meningkatkan sikap patuh Anak Autis Hiperaktif (Studi Kasus) SLB Negeri jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Faiqotul Izzatin Nikmah_D20183054.pdf

Download (3MB)

Abstract

Faiqotul izzatin nikmah, Penerapan Terapi Applied Behaviour Analysis (ABA) Dalam Meningkatkan Sikap Patuh Anak Autis Hiperaktif di SLB Negeri Jember. Skripsi Bimbingan dan Konseling Islam. Fakultas Dakwah UIN KH. Achmad Siddiq. Dosen Pembimbing M. Muhib Alwi, M.A
Anak merupakan harta berharga bagi setiap orang tua, tentunya setiap orang tua berkeinginan anak-anak mereka dapat tumbuh dan berkembang dengan sehat baik jasani dan rohani. Namun pada kenyataannya tidak semua anak terlahir dengan sempurna, ada yang terlahir dengan kelainan fisik, mental atau bahkan keduanya. Banyak orangtua yang tidak menyadari jika anak mereka terlahir sebagai anak yang memiliki kebutuhan khusus, pada penelitian ini yang dimaksud anak berkebutuhan adalah autis.
Fokus masalah yang diteliti dalam penelitian ini yaitu 1) bagaimana penerapan terapi ABA dalam meningkatkan sikap patuh pada anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember. 2) apa saja factor pendukung dan penghambat penerapan terapi ABA dalam meningkatkan sikap patuh pada anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember. 3) bagaimana sikap patuh anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember.
Tujuan Penelitian ini yaitu 1) untuk mengetahui dan mendeskripsikan proses penerapan terapi ABA dalam meningkatkan sikap patuh anak autis Hiperaktif di SLB Negeri Jember. 2) untuk mengetahui factor apasaja yang mendorong atau menghambat proses penerapan terapi ABA dalam meningkatkan sikap patuh anak autis Hiperaktif di SLB Negeri Jember. 3) untuk mengetahui sikap patuh pada anak autis Hiperaktif di SLB Negeri Jember.
Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini ditentukan melalui purposive sampling. Tehnik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan penelitian menggunakan tehnik trianggulasi sumber.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Penerapan terapi ABA dalam meningkatkan sikap patuh anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember Tahun 2021/2022 menggunakan 2 langkah dan 3 tehnik yakni diantaranya : langkah yang pertama adalah mempersiapkan ruangan dan langkah yang kedua adalah mempersiapkan imbalan yang efektif. Adapun 3 tehnik yang dipakai dalam terapi ABA yaitu : instruksi, prompt (bantuan atau arahan). Dan imbalan. 2) Faktor penghambat penerapan terapi Applied Behavior Analysis (ABA) dalam meningkatkan sikap patuh anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember adalah kurangnya tenaga pendidik, kurangnya ruangan untuk membedakan tingkat autis pada anak Faktor pendukung penerapan terapi Applied Behavior Analysis (ABA) dalam meningkatkan sikap patuh anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember adalah faktor pendukung pada proses terapi ini yaitu terdapat pada kesadaran diri dari orang tua anak autis, yang mana ketika anak autis berada didalam sekolah atau kelas maka orang tua perlu memberi sepenuhnya kepercayaan terhadap guru bahwa tidak semua anak autis bisa melakukan sesuatu yang normal semestinya. Dan juga Proses didalam perkembangan setiap anak autis itu berbeda-beda dan hasilnya tidak harus sama melainkan tergantung pada bagaimana tingkatan anak autis itu sendiri. 3) Hasil penerapan terapi Applied Behavior Analysis (ABA) dalam meningkatkan sikap patuh anak autis hiperaktif di SLB Negeri Jember adalah anak mampu merespon instruksi untuk merapikan kembali mainannya setelah bermain, menggosok gigi ketika mandi dan sebelum tidur, melepas kaos kaki sendiri meskipun kaos kakinya dilempar kearah lain, sedikit bisa makan menggunakan sendok.
Kata Kunci : applied behavior analysis, sikap patuh, autis

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130312 Special Education and Disability
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Ms Faiqotul izzahti
Date Deposited: 12 Jan 2023 00:14
Last Modified: 12 Jan 2023 00:14
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/17104

Actions (login required)

View Item View Item