Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Mengembangkan Sikap Toleransi Antar Peserta Didik di SMP Negeri 7 Jember

Farhana, Desy Awan (2018) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam dalam Mengembangkan Sikap Toleransi Antar Peserta Didik di SMP Negeri 7 Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Desy Awan Farhana_084141073.pdf

Download (5MB)

Abstract

Kata kunci: Upaya Guru, Sikap Toleransi Guru adalah tingkat keberhasilan pembelajaran pendidikan disekolah. Menjadi seorang guru harus memberikan pelayanan yang baik dan memliki sikap yang adil kepada peserta didik tanpa membedakan status agama, suku, budaya, maupun ekonomi. Karena, toleransi merupakan hal yang sangat penting untuk diterapkan seperti di Indonesia yang memiliki beragam agama, suku, budaya. Upaya pembinaan sikap toleransi yang didasari dengan ahlak mulia berkaitan dengan pendidikan agama yang didalamnya terdapat materi yang berhubungan dengan moral peserta didik. Fokus penelitian dalam skripsi ini sebagai berikut: 1) Bagaimana upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan intrakurikuler di SMP Negeri 7 Jember? 2) Bagaimana upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler di SMP Negeri 7 Jember? Tujuan penelitian ini: 1) Untuk mendeskripsikan upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan intrakurikuler di SMP Negeri 7 Jember. 2) Untuk mendeskripsikan upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler di SMP Negeri 7 Jember. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Penentuan subyek penelitian menggunakan teknik purposive, teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Keabsahan data dengan triangulasi sumber dan metode, serta analisis data menggunakan kualitatif model interaktif Miles dan Huberman yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan kesimpulan (verrification). Hasil penelitian disimpulkan sebagai berikut: 1) Upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan intrakurikuler terlihat dari adanya sikap guru yang selalu mengajarkan untuk memiliki sikap toleransi dalam kehidupan beragama, toleransi dalam keberagaman suku (ras), dan toleransi jenis kelamin, serta menginternalisasikan nilai toleransi dalam kegiatan pembelajaran PAI dan mata pelajaran yang lain dan memberikan contoh sikap toleransi dengan dilakukan pergantian tempat duduk setiap ganti pelajaran atau setiap satu minggu sekali. Tidak adanya paksaan non muslim mengikuti pembelajaran agama Islam. 2) Upaya guru PAI dalam mengembangkan sikap toleransi antar peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler terlihat dari adanya sikap guru yang mengajarkan toleransi melalui ekstrakurikuler keagamaan dengan keikutsertaan peserta didik yang non muslim, mengajarkan toleransi melalui ekstrakurikuler krida, dan ekstrakurikuler olah bakat dan minat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0603 Evolutionary Biology > 060305 Evolution of Developmental Systems
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 30 Jan 2023 02:03
Last Modified: 30 Jan 2023 02:03
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18230

Actions (login required)

View Item View Item