Penguatan Karakter Siswa Melalui Budaya Religius Di Madrasah Aliyah Nurul Huda Wates Wetan Ranuyoso Lumajang.

Afnani, Sudus (2021) Penguatan Karakter Siswa Melalui Budaya Religius Di Madrasah Aliyah Nurul Huda Wates Wetan Ranuyoso Lumajang. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Sudus Afnani_0849319067.pdf

Download (9MB)

Abstract

Kata Kunci : Penguatan Karakter Siswa, Budaya Religius. Dunia pendidikan menjadi perhatian utama masyarakat dalam rangka menumbuhkan karakter atau moral bangsa melalui peserta didiknya. Di Indonesia, kurikulum pendidikan mengalami banyak perubahan, sehingga kurikulum pendidikan sekarang menggunakan kurikulum pendidikan berkarakter. Hal tersebut menunjukkan akan pentingnya moral sebuah bangsa. Menanamkan nilai moral akan membentuk karakter (akhlaq mulia). Hal ini merupakan pondasi penting bagi terbentuknya sebuah tatanan masyarakat yang beradab. Secara mendasar berdasarkan perkembangan karakter dalam referensi nasional dan kesepakatan nasional bahwa karakter adalah mendemostrasikan etika atau sistem nilai personal yang ideal (baik dan penting ) untuk eksistensi diri dan berhubungan dengan orang lain Penelitian ini berjudul Penguatan Karakter Siswa Melalui Budaya Religius Di Madrasah Aliyah Nurul Huda Wates Wetan Ranuyoso Lumajang. Dengan fokus Penelitian yaitu : 1) Bagaimana Penguatan Karakter Siswa Melalui Program One Day One Paper (ODOP) di MA Nurul Huda Wates Wetan. 2) Bagaimana Penguatan Karakter Siswa Melalui Program Istigatsah di MA Nurul Huda Wates Wetan. 3) Bagaimana Penguatan Karakter Siswa Melalui Program Kajian Kitab Kuning di MA Nurul Huda Wates Wetan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif, dengan mengambil latar di Madrasah Aliyah Nurul Huda Wates Wetan. Metode pengumpulan data dilakukan antara lain menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang terkumpul kemudian diseleksi dan dianalisis melalui; 1) kondensasi data; 2) penyajian data dan 3) disimpulkan. Adapun keabsahan data menggunakan 1) triangulasi; 2) bahan refrensi yang mendukung. Kesimpulan penelitian ini adalah 1) Program One Day One Paper ini dapat membuat banyak perubahan dalam karakter siswa. Diantaranya adalah :siswa menjadi gemar membaca, disiplin, religius, dan tanggung jawab; 2) Pelaksanaan program istighotsah juga menumbuhkan karakter yang positif pada diri siswa, diantaranya adalah: disiplin waktu, tanggung jawab, gemar membaca,religious dan ikhlas 3) Pelaksanaan program kajian kitab terdapat dampak positif dalam pembinaan karakter siswa, diantaranya: religious, tanggung jawab, disiplin, gemar membaca dan ikhlas.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220402 Comparative Religious Studies
Divisions: Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 06 Feb 2023 07:53
Last Modified: 06 Feb 2023 07:53
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18475

Actions (login required)

View Item View Item