Komunikasi Nonverbal Orangtua Terhadap Anak Berkebutuhan Khusus (Studi Kasus di Komunitas Anakku Hebat Jember).

Hasanah, Muslimatul (2019) Komunikasi Nonverbal Orangtua Terhadap Anak Berkebutuhan Khusus (Studi Kasus di Komunitas Anakku Hebat Jember). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
MUSLIMATUL HASANAH_082 121 022.pdf

Download (4MB)

Abstract

Komunikasi merupakan suatu hal yang alamiah yang dapat dilakukan oleh siapa saja. Akan tetapi pada kenyataannya tidak semua orang dapat melakukan komunikasi dengan baik, diantaranya adalah anak berkebutuhan khusus yang memiliki gangguan dalam komunikasi. Anak berkebutuhan khusus ini dikategorikan dua jenis yaitu cacat mental dan cacat fisik. Adapun fokus penelitian dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:1) Bagaimana komunikasi nonverbal orangtua terhadap anak berkebutuhan khusus?.2)Apa kendala komunikasi yang dihadapi orangtua yang memiliki anak berkebutuhan khusus?. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana komunikasi nonverbal orang tua terhadap anak berkebutuhan khusus? 2) Apa kendala komunikasi yang dihadapi orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus? Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan Komunikasi Nonverbal Orangtua Terhadap Anak Berkebutuhan Khusus (Studi Kasus di Komunitas Anakku Hebat Jember). Penelitian ini menggunakan penelitian pendekatan kualitatif deskriptif, penentuan sumbernya adalah Purposive Sampling sedangkan metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dan metode analisa data kualitatif deskriptif menggunakan Reduksi data, Penyajian data dan Penarikan kesimpulan dan keabsahan menggunakan triangulasi metode. Dari hasil penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa ada dua jenis kendala komunikasi bagi anak berkebutuhan khusus yaitu: 1) Cacat mental ada 2 yaitu :a. tunagrahita adalah anak yang memiliki hambatan dan keterbelakangan mental intelektual.b. tunaganda adalah anak yang memiliki kelainan dari berbagai faktor yaitu sebelum dan sesudah kelahiran. 2) Cacat fisik ada 4 yaitu: a. tunanetra adalah anak yang memiliki gangguan pada daya penglihatan.b. tunawicara adalah anak yang memiliki kekurangan yaitu tidak mampu untuk berbicara atau bisu.c. tunadaksa adalah anak yang memiliki kekurangan pada anggota tubuhnya.d. tunalaras adalah anak yang memiliki tekanan emosi yang sangat tinggi dan tidak mampu untuk mengontrolnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 09 Feb 2023 02:48
Last Modified: 09 Feb 2023 02:48
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18527

Actions (login required)

View Item View Item