Penerapan Manajemen Strategi dalam Peningkatan Mutu Pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember

Aziz, Imam Muttaqien (2021) Penerapan Manajemen Strategi dalam Peningkatan Mutu Pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
IMAM MUTTAQIEN AZIZ_T20173056.pdf

Download (5MB)

Abstract

Manajemen peningkatan mutu pendidikan merupakan suatu rangkaian aktifitas peningkatan mutu yang bertumpu pada lembaga itu sendiri, mengaplikasikan sekumpulan teknik, berdasarkan pada ketersediaan data kuantitatif dan kualitatif, pemberdayaan semua komponen lembaga pendidikan untuk berkesinambungan dalam meningkatkan kapasitas serta kemampuan organisasi guna memenuhi kebutuhan peserta didik dan Masyarakat. Fokus penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Bagaimana perencanaan strategik dalam menigkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember? 2) Bagaimana pelaksanaan manajemen strategik dalam meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember? 3) Bagaimana evaluasi manajemen strategik dalam meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdau Suci Panti Jember? Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Mendeskripsikan perencanaan strategik dalam meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember? 2) Mendeskripsikan pelaksanaan manajemen strategik di Madrasah Aliyah AL-Firdaus Suci Panti Jember? 3) Mendeskripsikan evaluasi manajemen strategik dalam meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember? Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian field research (lapangan). Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara terstruktur, observasi partisipasi pasif, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian saya terkait “Manajemen Strategi dalam Peningkatan Mutu Pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember”, yakni sebagai berikut: 1) Perencanaan strategi peningkatan mutu madrasah yang disusun bersama komite, waka kurikulum dan selanjutnya dilakukan rapat dengn guru lainnya, dengan harapan semua guru dapat mengetahui serta mendukung penuh dalam hal peningkatan mutu madrasah ini, dan perencanaan ini dilakukan pada setiap awal semester ditahun ajaran baru.2) Pelaksanaan strategi peningkatan mutu madrasah adalah melalui budaya yang berlaku bagi seluruh warga sekolah. Budaya tersebut adalah kedisiplinan, ber ahlakul karimah yang baik, dan tanggung jawab. Budaya professional dalam melaksanakan kegiatan maupun pekerjaan diterapkan dengan baik. 3) Evaluasi yang dilakukan oleh kepala madrasah Aliyah Al-Firdaus bertujuan untuk mengembangkan kreatifitas semua warga madrasah untuk lebih meningkatkan rasa tanggung jawab terhadap tugasnya dan rasa memiliki yang nantinya akan meningkatkan mutu pendidikan di Madrasah Aliyah Al-Firdaus Suci Panti Jember. Kata kunci: Manajemen Strategi, Peningkatan, Mutu, dan Pendidikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 10 Feb 2023 01:13
Last Modified: 10 Feb 2023 01:13
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18628

Actions (login required)

View Item View Item