Strategi Dakwah Ustadz Ahmad Nur Melalui Teknik Bimbingan Religiusitas Bagi Warga Binaan Pemasyaratan Di Rumah Tahanan Klas II B Situbondo.

Holila, Siti (2020) Strategi Dakwah Ustadz Ahmad Nur Melalui Teknik Bimbingan Religiusitas Bagi Warga Binaan Pemasyaratan Di Rumah Tahanan Klas II B Situbondo. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Siti Holila _D20153014.pdf

Download (3MB)

Abstract

Proses dakwah memang seharusnya menyentuh semua lapisan masyarakat bukan hanya bagi mereka yang sudah matang dalam segi keagamaan, namun bagi mereka yang masih belum pada jalan hidayah. Maka dari itu, penting adanya suatu Rumah Tahanan mengidenfikasi pembinaan religiusitas bagi Warga Binaan Pemasyaratan, untuk membangung dan meningkat rasa keimanan dan kedekatan pada sang pencipta. Sehingga dengan adanya pembinaan religiusitas ini membutuhkan suatu strategi yang tepat yang dilakukan oleh ustadz Ahmad Nur, alasan memilih ustdaz Ahmad Nur karena dari penuturan WBP dakwah yang diberikan oleh ustadz Ahmad Nur sangat difahami dan diterima oleh WBP. Dikerenakan ketika berdakwah tidak motonon dan selalu mengaitkan dengan kisah-kisah nabi, sehingga WBP ketika tidak memahami dakwah yang diberikan oleh ustadz Ahmad Nur setidaknya WBP mampu memahami contoh yang sudah diberikan oleh Ustadz Ahmad Nur. Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) apa tujuan dari strategi dakwah ustadz Ahmad Nur melalui teknik bimbingan relegiusitas bagi warga binaan? 2) bagaimana strategi dakwah ustadz Ahmad Nur melalui teknik bimbingan relegiusitas bagi warga binaan?Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskriprisikan tujuan dakwah ustadz Ahmad Nur melalui teknik bimbingan spritualitas bagi warga binaan pemasyarakatan di Rumah Tahanan Situbondo. 2) Mendeskripsikan strategi dakwah ustadz Ahmad Nur melalui teknik bimbingan relegiusitas bagi warga binaan pemasyaratan di Rumah Tahanan Situbondo. Manfaat dari penelitian ini terlebihnya pada prodi bimbingan dan konseling Islam untuk menjadi koleksi kajian dan referensi penelitian terkait dengan strategi dakwah melalui bimbingan relegiusitas. Pendekatan pelitian ini bersifat kualitatif deskriptif, dengan jenis penelitian studi kasus, Penentuan subyek penelitian secara purposive. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi terhadap pimpinan, penjabat dan petugas Rutan Pemasyaratan. da’i yang memberikan pembinaan berupa ceramah kepada warga binaan. Berdasarkan hasil penelitian ini yaitu terdapat empat WBP laki-laki yang tersentuh dengan bimbingan relegiusitas yang diberikan oleh Ustadz Ahmad Nur, yang di dasari oleh adanya perubahan pola pikir, pola prilaku, dan sikap. Hasil penelitian ini yaitu terdapat keberhasilan dakwah ustadz Ahmad Nur bagi WBP yaitu di tandai dengan adanya yang mana awal mula WBP yang awal mula tidak melakukan kewajibanya sebagai muslim, dengan adanya pembinaan relegi yang sudah diberikan menjadikan WBP mulai bisa untuk berubah sikap, pola pikir, dan perubahan tindakan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220499 Religion and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 21 Feb 2023 07:44
Last Modified: 21 Feb 2023 07:44
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18984

Actions (login required)

View Item View Item