Mustafidah, Wiwit (2020) Analisis Pengaruh Sumber Dana Bank terhadap Total Pendapatan dan Dampaknya terhadap Laba (Studi Pada Laporan Keuangan Gabungan Bank Syariahdan Unit Usaha Syariah di Indonesia tahun 2014-2020). Masters thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Wiwit Mustafidah_0839217037.pdf Download (5MB) |
Abstract
Kata Kunci: Sumber Dana Bank Syariah, Total Pendapatan, Laba Perusahaan pada umumnya dalam operasional menggunakan dana yang bersumber dari utang, modal sendiri, ataupun hasil dari investasi/pembiayaan dari pihak luar. Begitupun Bank Syariah dalam operasionalnya juga menggunakan sumber dana tersebut. Pemilihan alternatif sumber dana yang digunakan dapat mempengaruhi tingkat profitabilitas perusahaan yang diukur dengan laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh sumber dana yang berasal dari utang bank (liability bank), surat berharga yang diterbitkan, dan dana pihak ketiga bank terhadap total pendapatan dan dampaknya terhadap laba Bank Syariah di Indonesia tahun 2014-2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian studi kasus dengan menganalisis laporan keuangan gabungan bank syariah dan unit usaha syariah di Indonesia mulai tahun 2014-2020 yang diterbitkan pada website Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis Path dengan variabel X1: Utang bank (liability bank), X2: Surat berharga yang diterbitkan, X3: Dana pihak ketiga, Y: Laba dan Z: Total Pendapatan. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa variabel utang bank dan dana pihak ketiga tidak berpengaruh terhadap total pendapatan secara parsial, namun secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan. Variabel utang dan surat berharga tidak memiliki pengaruh terhadap laba sedangkan variabel dana pihak ketiga dan total pendapatan memiliki pengaruh signifikan terhadap laba. Variabel yang memiliki kontribusi pengaruh terbesar adalah variabel total pendapatan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150203 Financial Institutions (incl. Banking) |
Divisions: | Program Magister > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 21 Feb 2023 07:41 |
Last Modified: | 21 Feb 2023 07:41 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/18992 |
Actions (login required)
View Item |