Muslim, Muhamad (2019) Penyempurnaan Bacaan Kitab Suci Melalui Program Bengkel Qur’an Di Pondok Pesantren Subulus Salam Al Kautsar Rowotengu Semboro Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Muhamad Muslim_T20151145.pdf Download (8MB) |
Abstract
Membaca Al-Qur’an harus melaui “tashihu qiro-atil huruf” (membikin tepat bacaan per hurufnya). Ya’ni masing-masing huruf atau per hurufnya bisa terbaca dengan betul. Oleh karena itu menmbaca Al-Qur’an tidak boleh sembarangan. Fokus masalah yang di teliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana pelaksanaan program bengkel Qur’an terhadap bacaan kitab suci santriwansantriwati Pondok Pesantren Subulus Salam Al khautsar? 2) Apa saja faktor penghambat dan pendukung program bengkel Qur’an terhadap santriwansantriwati Pondok Pesantren Subulus Salam Al khautsar?. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan program bengkel qur’an terhadap bacaan kitab suci santriwan-santriwati pondok pesantren subulus salam Alkhautsar serta mendeskripsikan tentang faktor penghambat dan pendukung Program bingkel qur’an terhadap santriwan-santriwati pondok pesantren subulus salamAl khautsar. untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitian berbentuk deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif yang meliputi: kondensasi data, peyajian data, penarikan kesimpulan dan verivikasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi tekhnik. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan: 1) Pelaksanaan program bengkel qur’an dilakukan setiap hari dengan pengelompokan sesuai jilid Al-Qur’an masing-masing, di pandu oleh satu ustadzah dengan tujuan untuk memperbaiki bacaan-bacaan yang belum sempurna dari segi tajwid. dan memberi pemahaman kepada santriwan-santriwati Pondok Pesantren Subulus Salam Al khautsar dengan harapan para santriwan-santriwati dapat membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai yang di ajarkan. 2) Faktor penghambat dan pendukung bengkel Qur’an ialah sebagai berikut: a) Adanya tempat yang memadai dengan kapasitas 20 anak di dalamnya dan disediakan secara terpisah dengan kelas-kelas yang ada di mushola dan di depan teras. b)Adanya buku-buku atau kitab seperti Yanbu’a, buku prestasi dan buku jilid sebagai buku panduan bengkel qur’an. c) Media yang sudah ada seperti alat peraga, papan tulis d) Guru yang mendukung adanya program bengkel qur’an seperti, petugas harian, orang tua dan guru atau ustadzah dengan adanya faktor pendukung maka proses pencapaian tujuan akan terlaksana dengan baik. Sedangkan faktor penghambat yaitu: a) kurangnya pemahaman tentang hukumhukum bacaan dan fasohah dalam membaca al qur’an. b) ketika dibengkel qur’an anak sudah bagus dalam membaca al-qur’an namun setelah di luar gak ada sedikit perubahan dalam segi membaca al-qur’an. c) kurangnya kedisiplinan sehinga bel belum berbunyi anak sudah ada yang berkeliaran.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021403 Maharat al-Qira'ah (Reading Skill) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 24 Feb 2023 09:46 |
Last Modified: | 24 Feb 2023 09:46 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19176 |
Actions (login required)
View Item |