Upaya Orang Tua Asuh Dalam Pembinaan Kepribadian Anak Asuh Di Yayasan Az-Zahra Rumah Kita Perum Griya Mangli Indah Kaliwates Jember

Istiqomah, Rokhmatul (2019) Upaya Orang Tua Asuh Dalam Pembinaan Kepribadian Anak Asuh Di Yayasan Az-Zahra Rumah Kita Perum Griya Mangli Indah Kaliwates Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Rokhmatul Istiqomah_084141395.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kata kunci : Orang Tua asuh, Pembinaan Kepribadian Orang tua yang tidak dapat membina dan membentuk kepribadian anaknya, maka anak berhak diasuh, dibina dan dibentuk kepribadiannya oleh orang tua asuh di panti asuhan atau lembaga sosial. Yayasan Az-Zahra (Rumah Kita) adalah salah satu panti asuhan atau lembaga sosial yang ada dijember. Yayasan az-zahra bertujuan untuk membantu pemerintahan dan anak-anak yang kurang beruntuntung dalam pembinaan kepribadiannya. Fokus penelitian ini adalah: Bagaimana upaya orang tua asuh dalam pembinaan kepribadian anak, apa saja faktor pendukung dan penghambat, dan bagaimana hasil yang telah dicapai dari pelaksanaan pembinaan kepribadian anak asuh di yayasan Az-zahra Rumah Kita Perum Griya Mangli Indah Kaliwates Kabupaten Jember?. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan upaya orang tua asuh, faktor pendukung dan penghambat dan hasil yang dicapai dalam pembinaan kepribadian anak asuh di yayasan Az-Zahra Rumah Kita Perum Griya Mangli kaliwates Kabupaten Jember. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian field research dengan subjek penelitian menggunakan teknik purposive dan metode pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk analisis data yang digunakan model Miles dan Huberman yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan kesimpulan/ verifikasi. Adapun dalam menguji keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber dan triangulai teknik. Hasil penelitian menunjukkan: 1)Upaya orang tua asuh dalam pembinaan kepribadian pada anak adalah dengan pembinaan spiritual: dilakukan setiap hari ba’da sholat maghrib menggunakan merode ceramah dan keteladanan, membaca Al-Qur’an berasama, dan mengaji kitab-kitab agama. 2) Faktor pendukung dalam pembinaan kepribadian anak asuh di yayasan Az-Zahra (Rumah Kita) adalah lingkungan yang islami, Sedangkan faktor penghambat dalam pembentukan kepribadian anak asuh di yayasan Az-Zahra (Rumah Kita) adalah kebiasaan yang dibawa dari sebelum masuk yayasan Az-Zahra (Rumah Kita), dan 3) Hasil dari pembinaan kepribadian yang telah dilakukan di yayasan Az-Zahra (Rumah Kita)di Kaliwates Kabupaten Jemmber sudah terlihat jelas dengan adanya perubahanperubahan sikap menjadi lebih baik pada anak asuh dari sebelum dan sesudah masuk yayasan atau panti asuhan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130399 Specialist Studies in Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 27 Feb 2023 08:14
Last Modified: 27 Feb 2023 08:14
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19203

Actions (login required)

View Item View Item