Analisis Penerapan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja dalam Peningkatan Prestasi Kerja Karyawan di PT Pegadaian (Persero) Kantor Cabang (KC) Syariah A. Yani Jember

Ummah, Ida Meiviatul (2018) Analisis Penerapan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja dalam Peningkatan Prestasi Kerja Karyawan di PT Pegadaian (Persero) Kantor Cabang (KC) Syariah A. Yani Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Ida Meiviatul Ummah_083143176.pdf

Download (1MB)

Abstract

Masalah keselamatan kerja di Indonesia telah lama mendapat perhatian dan dukungan sejak ditetapkannya Undang –undang Keselamatan Kerja Nomor 1 Tahun 1970. Gubernur Jatim Soekarwo menginstruksikan pelaksanaan program K3 dilingkungan usaha tahun ini agar lebih merata. Bukan hanya di industri besar dan UKM. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu:1. Bagaimana analisis penerapan program keselamatan dan kesehatan kerja di pegadaian syariah A. Yani Jember? 2. Bagaimana manajemen keselamatan dan kesehatan kerja di pegadaian syariah A. Yani Jember? 3. Apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi keselamatan dan kesehatan kerja dalam peningkatan prestasi kerja di pegadaian syariah A. Yani Jember? Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1. Menganalisis penerapan program Keselamatan dan kesehatan kerja di pegadaian Syariah A. Yani Jember. 2. Menganalisis manajemen keselamatan dan kesehatan kerja di pegadaian syariah A. Yani Jember. 3. Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi keselamatan dan kesehatan kerja dalam peningkatan prestasi kerja di pegadaian syariah A. Yani Jember. Untuk mengidentifikasi masalah tersebut, penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian field Research (penelitian lapangan). Sedangkan analisis data dalam penelitian ini yaitu deskripif kualitatif dan untuk memperoleh keabsahan data, menggunakan teknik tringulasi sumber. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: 1. Program keselamatan dan kesehatan kerja di pegadaian terdapat tiga program, yaitu program perlindungan terhadap karyawan yaitu jaminan sosial meliputi asuransi kesehatan dan BPJS, program pelatihan keselamatan dan kesehatan kerja. 2. Dalam sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja terdapat 5 tahapan yaitu: penetapan kebijakan, perencanaan, pelaksanaan, pemantauan, dan peninjauan. Dari tahapan tersebut hanya beberapa tahapan yang dilakukan oleh pegadaian syariah 3. dipegadaian syariah faktor yang mempengaruhi keselamatan dan kesehatan kerja yaitu lingkungan kerja. Kata Kunci: Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Prestasi Kerja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012705 al-Rahn (Pergadaian)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 28 Feb 2023 07:45
Last Modified: 28 Feb 2023 07:45
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19293

Actions (login required)

View Item View Item