Strategi Meningkatkan Current Account Saving Account (CASA) Pada Bank BRISyariah KC Jember.

Saida, Ida (2018) Strategi Meningkatkan Current Account Saving Account (CASA) Pada Bank BRISyariah KC Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Ida Saida_083143001.pdf

Download (5MB)

Abstract

Current Account Saving Account (CASA) adalah strategi untuk peningkatan penghimpunan dana pihak ketiga sebagai salah satu sumber pendanaan murah yang meliputi tabungan dan giro. Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1) Bagaimana strategi meningkatan Current Account Saving Account (CASA) pada PT. Bank BRISyariah KC Jember? 2) Faktor-faktor apa saja yang menghambat peningkatan Current Account Saving Account (CASA) pada PT. Bank BRISyariah KC Jember dan Bagaimana Solusinya? Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui strategi peningkatan Current Account Saving Account (CASA) Pada PT. Bank BRISyariah KC Jember dan Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menghambat peningkatan Current Account Saving Account (CASA) beserta solusinya pada PT. Bank BRISyariah KC Jember Untuk mengidentifikasi masalah tersebut, peneliti menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologis Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi,wawancara, dokumentasi. Peneliti memperoleh kesimpulan dari hasil penelitian bahwa: 1) Strategi yang digunakan untuk meningkatan Current Account Saving Account (CASA) Pada PT. Bank BRISyariah KC Jember diantaranya: Menambah jaringan pada instansi-instansi yang lebih besar, Menambah pelayanan E-Chanel, Menambah jumlah ATM, Menambah jumlah mesin ECD, Memperbanyak jumlah mobil kas keliling, Menurunkan Pricing deposito menjadi lebih rendah, Memperluas agen Laku pandai, Menjalin kerjasama dengan badan penyelenggara BPJS, Inovasi pada produk tabungan dan giro, Meningkatkan pricing tabungan, Melayani pembayaran dana pensiun atau Tespen,Membuka pembiayaan Umrah tetapi nasabah harus memiliki tabungan Umrah. 2) Faktor-faktor menghambat peningkatan CASA pada PT Bank BRISyariah KC Jember diantaranya: Gaya hidup masyarakat yang cenderung komsumtif, Kesadaran masyarakat untuk menabung kurang, Lifestyle, Pendapatan perkapita masyarakat yang berbedabeda, Faktor pricing, Faktor likuiditas , Faktor geografis , Faktor pemahaman masyarakat tentang deposito tinggi. Solusi yang digunakan untuk mengurangi faktor penghambat peningkatan CASA pada PT Bank BRISyariah KC Jember diantaranya: Perbedaan melalui jenis produknya, Perluasan produk, Harga, Promosi melalui brosur, open table, benner, baliho dan iklan. Kata Kunci : Strategi, Peningkatan, CASA

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150299 Banking, Finance and Investment not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 28 Feb 2023 07:45
Last Modified: 28 Feb 2023 07:45
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19294

Actions (login required)

View Item View Item