Maghfiroh, Umi Noviatul (2018) Analisis Risiko Pembiayaan Pensiun di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Umi Noviatul Maghfiroh_083143081.pdf Download (4MB) |
Abstract
Bank Syariah adalah bank yang beroperasi dengan tidak mengandalkan pada bunga atau lembaga keuangan yang usaha pokoknya memberikan pembiayaan dan jasa-jasa lainnya dalam lalu lintas pembayaran serta peredaran uang yang pengoperasiannya disesuaikan dengan prinsip syariat Islam. Pembiayaan pensiun merupakan salah satu produk perbankan syariah yang diminati oleh masyarakat karena guna memenuhi kebutuhan multiguna para pensiunan. Dari kegiatan operasionalnya, bank syariah akan selalu dihadapkan oleh risiko-risiko yang mengakibatkan bank syariah mengalami kerugian finansial. Pembiayaan pensiun adalah salah satu produk yang perlu dianalisa risikonya serta pengelolaan yang dapat dilakukan terhadap risiko-risiko yang terjadi pada pembiayaan pensiun di Bank Syariah Mandiri Kan tor Area Jember. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1. Apa penyebab terjadinya risiko pembiayaan pensiunan di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember, 2. Bagaimana cara mengukur risiko yang terjadi pada pembiayaan pensiunan di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember, 3. Bagaimana cara mengendalikan risiko pada pembiayaan pensiun di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. Penelitian ini bertujuan untuk 1. mengeksplorasi penyebab terjadinya risiko pada produk pembiayaan pensiunan di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember, 2. Untuk mendeskripsikan cara pengukuran risiko yang terjadi pada pembiayaan pensiunan di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember, 3. Untuk mengetahui cara mengendalikan risiko pada pembiayaan pensiun di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. Penyusunan penelitian ini menggunakan metode penelitian pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di PT Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif. Data diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan pihak Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember yang mempunyai tanggung jawab terhadap proses pembiayaan pensiun Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. penyebab timbulnya risiko pembiayaan pensiun di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember ada dua faktor yaitu faktor intern dan ekstern. Untuk faktor intern, berasal dari pihak perbankan sedangkan faktor ekstern berasal dari pihak nasabah yang cenderung mengakibatkan terjadinya risiko kredit atau pembiayaan, 2. Cara mengukur risiko yang terjadi pada pembiayaan pensiunan di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember adalah pihak BSM melakukan monitoring setiap bulannya dan melakukan strees testing dalam menilai tingkat risiko, 3. Cara mengendalikan risiko pada pembiayaan pensiun di Bank Syariah Mandiri Kantor Area Jember adalah melakukan pengendalian risiko pembiayaan pensiun dengan cara dua devisi yaitu risk grup atau risk devision dan financing operation grup yang melakukan prosedur dengan analisis 5C dengan benar dan dua devisi itu yang berusaha mengendalikan risiko. Kata kunci : Risiko Pembiayaan, Pembiayaan Pensiun
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 01 Mar 2023 08:09 |
Last Modified: | 01 Mar 2023 08:09 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19352 |
Actions (login required)
View Item |