Akad Pembiayaan Musyarakah Mutanaqishah Kepemilikan Rumah di Bank Muamalat Indoneisa KCP Genteng Banyuwangi.

Rizkiyani, Wilda Faiz (2018) Akad Pembiayaan Musyarakah Mutanaqishah Kepemilikan Rumah di Bank Muamalat Indoneisa KCP Genteng Banyuwangi. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Wilda Faiz Rizkiyani_083143164.pdf

Download (10MB)

Abstract

Menurut fatwa DSN MUI No.73 tahun 2008, diberlakukan adanya akad turunan dari musyarakah, yakni akad Musyarakah mutanaqishah yang dikenal dengan istilah MMQ adalah bentuk kerjasama antara dua pihak atau lebih untuk kepemilikan suatu barang atau asset. Dimana kerjasama ini akan mengurangi hak kepemilikan salah satu pihak sementara pihak yang lain bertambah hak kepemilikannya. Dengan adanya akad musyarakah mutanaqishah ini, diharapkan bisa menjadi alternatif bagi nasabah yang ingin memiliki rumah namun tidak memiliki dana yang cukup, maka bisa mengajukan pembiayaan kepada Bank syariah. Karena dalam prakteknya, akad musyarakah mutanaqishah ini bisa digunakan untuk kongsi kepemilikan rumah (KPR). Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah : a) Bagaimana prosedur akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi, b) Bagaimana sistem bagi hasil dalam akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi, c) Apakah keuntungan dan risiko dari akad musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi. Tujuan penelitian ini adalah : a) Untuk mengetahui prosedur akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi, b) Untuk mengetahui sistem bagi hasil dalam akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi, c) Untuk mengetahui keuntungan dan risiko dari akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah kepemilikan rumah di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi. Penelitian ini dilakukan di Bank Muamalat Indonesia KCP Genteng Banyuwangi dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif. Dilihat dari jenisnya, penelitian ini menggunakan jenis field research (penelitian lapangan), yang mana penelitian ini lebih menitikberatkan kepada hasil pengumpulan data dari informan yang telah ditentukan. Hasil penelitian bahwa prosedur akad pembiayaan musyarakah mutanaqishah yaitu nasabah melengkapi dokumen-dokumen persyaratan dari bank, Bank menganalisis dan persetujuan pembiayaan, administrasi dan pembukuan pembiayaan, melakukan akad yang dihadiri pihak-pihak yang bersangkutan. Kemudian untuk sistem bagi hasil tergantung dari kontribusi dana masing-masing pihak dan jangka waktu pembiayaan. Keuntungan dari akad ini adalah ratenya lebih kecil sehingga angsuran pembiayaan juga lebih murah. Sedangkan risiko dari akad musyarakah mutanaqishah adalah pembiayaan bermasalah. Kata Kunci : Akad, Pembiayaan, Musyarakah Mutanaqishah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 01 Mar 2023 08:09
Last Modified: 01 Mar 2023 08:09
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19358

Actions (login required)

View Item View Item