Pengaruh Manajemen Sarana Prasarana Dan Motivasi Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Siswa di Madrasah Aliyah Putri Nurul Masyitoh Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017,

Nurbadriyah, Anis (2016) Pengaruh Manajemen Sarana Prasarana Dan Motivasi Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Siswa di Madrasah Aliyah Putri Nurul Masyitoh Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017,. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Anis Nurbadriyah_084 123 068.pdf

Download (5MB)

Abstract

Kata Kunci : Manajemen Sarana Prasarana, Motivasi Belajar Siswa, Prestasi Belajar Siswa. Lembaga pendidikan dikatakan bagus bisa dilihat dari output dan prestasi siswa yang baik. Prestasi siswa di Madrasah Aliyah Putri Nurul Masyitoh Lumajang terkenal cukup baik, kemudian dapat dilihat dari aktivitas belajarnya mereka mempunyai motivasi yang tinggi dalam belajar, meskipun madrasah tersebut gedungnya tidak terlalu besar dan luas, tetapi sarana dan prasarana disana cukup memadai dan mendukung dalam aktivitas belajar mengajar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Adakah pengaruh manajemen sarana prasarana terhadap prestasi belajar siswa? 2) Adakah pengaruh motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa? 3) Adakah pengaruh manajemen sarana prasarana dan motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa di Madrasah Aliyah Putri Nurul Masyitoh Lumajang tahun pelajaran 2016/2017?. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui ada tidaknya pengaruh manajemen sarana prasarana terhadap prestasi belajar siswa. 2) Mengetahui ada tidaknya pengaruh motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa. 3) Mengetahui ada tidaknya pengaruh manajemen sarana prasarana dan motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa di Madrasah Aliyah Putri Nurul Masyitoh Lumajang tahun pelajaran 2016/2017. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan analisis data menggunakan regresi linier berganda. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket dan dokumentasi. Tehnik penentuan responden menggunakan teknik populasi research. Data diperoleh melalui angket dan uji hipotesis sebelum disebarkan data yang berupa angket sebelumnya dilakukan uji validitas dan reliabilitas dengan 19 responden/siswa dengan butir soal total 31 soal. Setelah diuji validitas dinyatakan ada 5 soal pertanyaan yang tidak valid dan total soal valid ada 26 butir pertanyaan. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: Analisis regresi linier berganda dengan menggunakan taraf kesalahan 5% secara parsial dapat diketahui bahwa variabel manajemen sarana prasarana (X1) terhadap prestasi belajar (Y) mempunyai tingkat signifikan 0,015 lebih kecil dari α = 0,05 variabel motivasi belajar siswa (X2) terhadap prestasi belajar (Y) mempunyai tingkat signifikan 0,001 lebih kecil dari α = 0,05 dan variabel manajemen sarana prasarana (X1) dan motivasi belajar siswa (X2) terhadap prestasi belajar (Y) mempunyai tingkat signifikan 0,004 lebih kecil dari α = 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa 1) ada pengaruh manajemen sarana prasarana terhadap presstasi belajar siswa di MA Putri Nurul Masyitoh Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017. 2) ada pengaruh motivasi belajar siswa terhadap prestasi belajar siswa di MA Putri Nurul Masyitoh Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017. 3) ada pengaruh manajemen sarana prasarana dan motivasi belajar siswa prasarana terhadap presstasi belajar siswa di MA Putri Nurul Masyitoh Lumajang Tahun Pelajaran 2016/2017.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 09 Mar 2023 07:18
Last Modified: 09 Mar 2023 07:18
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19834

Actions (login required)

View Item View Item