Pengambilan Keputusan Pengasuh Pada Rekrutmen Dan Seleksi Guru Studi Kasus Di Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi

Habibi, Mukhamad Aris (2017) Pengambilan Keputusan Pengasuh Pada Rekrutmen Dan Seleksi Guru Studi Kasus Di Lembaga Pendidikan Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Mukhamad Aris Habibi_0849115002.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pengambilan keputusan pengasuh pada rekrutmen dan seleksi disetiap instusi pendidikan berbeda beda, hal tersebut dipengaruhi oleh kebutuhan lembaga dalam memenuhi ketersedian SDM yang ada. Dalam hal ini SDM yang berkualitas yang diharapkan, lebih lebih insitusi pendidikan Islam yang harus memiliki kualifikasi keilmuwan yang cukup kompleks artinya seorang guru selain memahami ilmu ilmu yang bersifat umum, ilmu ilmu keislaman juga harus dimiliki oleh seorang guru yang yang ada dibawah naungan insitusi pendidikan Islam. Oleh sebab itu gaya pengambilan keputusan, model rekrutmen dan seleksinya sangat berpengaruh pada jalanya pendidikan. Dalam hal ini Yayasan PP. Darussalam memiliki model rekrutmen dan seleksi yang sedikit berbeda dengan lembaga lain. Berdasarkan dari uraian latar belakang masalah diatas, maka tujuan penelitian ini antara lain (1) Mendeskripsikan pengambilan keputusan pengasuh pada rekrutmen dan seleksi di lembaga Yayasan PP. Darussalam (2) Mendeskripsikan model rekrutmen guru di lembaga Yayasan PP. Darussalam (3) Mendeskripsikan model seleksi guru di lembaga Yayasan PP. Darussalam Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan jenis pendekatan penelitian studi kasus. Lokasi penelitian adalah lembaga pendidikan di Yayasan PP. Darussalam. Sumber data menggunakan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi partisipatif, wawancara dan teknik dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif, yang meliputi reduksi dan penyajian data verivikasi dan penarikan kesimpulan. Adapun teknik keabsahan data dengan menggunakan ketekunan pengamatan, pemeriksaan sejawat, melalui diskusi dan triangulasi. Dari hasil penelitian ini ditemukan beberapa hal diantaranya: (1) Model pengambilan keputusan pengasuh pada rekrutmen dan seleksi guru di lembaga yayasan PP. Darussalam dengan model partisipatif yakni dengan melibatkan stake holder dibawahnya (2) Model rekrutmen guru dengan model langsung bagi calon guru yang berasal dari dalam, dan tidak langsung, bagi pelamar dari luar dengan publikasi yang selanjutnya direspon kemudian dijaring dan diseleksi, (3) Model seleksi guru di lembaga yayasan PP. Darussalam dilakukan oleh tim khusus yang meliputi tes wawancara, tes akademik sesuai dengan jurusan yang dilamar selanjutnya hasil seleksi disampaikan ke dewan pengasuh untuk direkomendasi apakah diterima atau tidak

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Program Magister > Pendidikan Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 09 Mar 2023 07:33
Last Modified: 09 Mar 2023 07:33
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/19907

Actions (login required)

View Item View Item