Azhar, Meuthia Rahmania (2018) Studi Interpretasi Tokoh Agama Islam terhadap Q.S al-Kafirun: 6 dan Aktualisasinya dalam Pluralitas Keberagaman Agama di Sukoreno. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Meuthia Rahmania Azhar_082142051.pdf Download (3MB) |
Abstract
Studi ini mengkaji interpretasi terhadap Q.S al-Kafirun: 6 yang dilakukan oleh para tokoh agama Islam di Desa Sukoreno, Umbulsari dan aktualisasinya dalam kehidupan sehari-hari dalam menjaga toleransi beragama di lingkungan yang multireligius. Penelitian ini difokuskan untuk menjawab persoalan: 1) bagaimana tokoh agama Islam di Desa Sukoreno menginterpretasikan Q.S alKafirun: 6? 2) apa yang mempengaruhi tokoh agama Islam di Desa Sukoreno dalam menginterpretasikan Q.S al-Kafirun: 6? dan 3) bagaimana tokoh agama Islam di Desa Sukoreno mengaktualisasikan pemahaman mereka dalam menjaga toleransi antar umat beragama? Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yakni mendapatkan pemahaman kompleks yang ada dalam interaksi dengan manusia, dan berdasarkan lokasinya, maka penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan fenomenologi yang dilakukan di Desa Sukoreno Kecamatan Umbulsari Jember dengan subyek penelitian para tokoh agama Islam yang ada di daerah tersebut. Adapun pemilihan tokoh agama Islam yang dianggap ahli dan mampu untuk menjadi subyek penelitian ini berdasarkan data yang didapat dari kantor desa setempat Pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan: a) obervasi, b) wawancara, dan c) dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa interpretasi terhadap Q.S alKafirun: 6 terkait toleransi beragama dalam pandangan tokoh agama Islam Desa Sukoreno adalah: a) memberikan kesempatan pada penganut agama lain, b) saling menghargai dan menghormati keyakinan masing-masing agama tanpa menyakiti perasaan, dan c) sikap bahu membahu, tolong menolong dilakukan hanya sebatas pada ringkup sosial, tidak pada ranah aqidah. Sebab pelarangan mencampuradukkan agama. Adapun aktualisasi atas pemaknaan Q.S al-Kafirun: 6 masing-masing tokoh agama tidaklah sama, dua diantaranya memilih untuk tidak menghadiri ritual keagamaan penganut agama lain, salah seorang tokoh bahkan ingin menghentikan kegiatan/ritual agama lain karena dianggap kemungkaran, dan seorang tokoh lainnya menyikapi dengan mengisi kajian dengan ajakan menjaga kerukunan antarumat beragama. Hal ini disebabkan perbedaan latar belakang, dasar pengetahuan yang dimiliki oleh masing-masing tokoh serta kondisi lingkungan dan interaksi dalam kehidupan sehari-hari para tokoh agama Islam tersebut.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 13 Mar 2023 07:31 |
Last Modified: | 13 Mar 2023 07:31 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20058 |
Actions (login required)
View Item |