Hakki, Ainul (2017) Pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) dalam Upaya Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Pelalangan Kecamtan Wonosari Kabupaten Bondowoso Tahun 2016 (Perspektif Ekonomi Islam). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Ainul Hakki_083 122 125.pdf Download (4MB) |
Abstract
Alokasi Dana Desa (ADD) sebagai dasar dan acuan pelaksanaan program-program penanggulangan kemiskinan berbasis pemberdayaan lembaga dan masyarakat. Pemberdayaan lembaga dan masyarakat memerlukan keterlibatan yang besar dari perangkat pemerintah daerah serta berbagai pihak untuk memberikan kesempatan pada masyarakat agar bisa merasakan kehidupan yang sejahtera. Sebagaimana tujuan dari ADD yakni pengelolaan ADD harus dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan demikian kesejateraan masyarakat harus diutamakan, dengan melalui ADD diharap dapat merubah kehidupan masyarakat. Oleh karena itu desa pelalangan sangat berhati dalam mengelola ADD mulai dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan ndampak yang dirasakan masyarakat. Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan bahwa, 1. Bagaimana perencanaan tata kelola ADD dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat di Desa Pelalangan Kec, Wonosari Kab, Bondowoso. 2. Bagaimana pelaksanaan ADD dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Pelalangan tahun 2016. 3. Bagaimana dampak pengelolaan ADD terhadap penigkatan kesejahteraan masyarakat di Desa Pelalanagn Kec, Wonosari Kab, Bondowoso. 4. Bagaimana Pengelolaan ADD di Desa Pelalangan Kec, Wonosari, Kab, Bondowoso Perspektif Ekonomi Islam. Dan yang menjadi tujuan penelitian adalah ingin mendeskripsikan bagaimana perencanaan tata kelola ADD di Desa Pelalangan tahun 2016 dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Bagaimana pelaksanaan ADD di Desa Pelalangan tahun 2016 dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Bagaimana dampak ADD terhadap upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Bagaimana pandangan Ekonomi Islam terhadap pengelolaan ADD dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Desa Pelalangan.. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Lokasi penelitian Desa Pelalangan Kecamatan Wonosari Kabupaten Bondowoso. Subyek penelitian menggunakan Purposive. Adapun metode yang digunakan untuk memperoleh data, selain observasi adalah wawancara dan dokumenter. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, dan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa dalam hal perencanaan melakukan musrembang guna pemantapan agenda yang akan dilaksnakan dengan melibatkan lembaga desa dan segenap masyarakat, dan dalam pelaksanaan lebih di fokuskan pada bidang pemberdayaan dan pembangunan. Dengan menerapkan transaran, akuntabilitas serta partisipatif, masyarakat sudah merasakan dampak positif dari pengelolaan ADD yang berupa bantuan fisik, sosial dan ekonomi, pengelolaan ADD di desa Pelalangan sudah mengikuti prosedur dari pemerintah, dalam pengelaannya tidak ada unsur yang berbau riba.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services > 159999 Commerce, Management, Tourism and Services not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Diva Magang |
Date Deposited: | 14 Mar 2023 08:49 |
Last Modified: | 14 Mar 2023 08:49 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20148 |
Actions (login required)
View Item |