Strategi Kepemimpinan Dalam Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro (Studi Kasus Di KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore Kabupaten Banyuwangi)

Habibulloh, Mr,. (2016) Strategi Kepemimpinan Dalam Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro (Studi Kasus Di KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore Kabupaten Banyuwangi). Masters thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Mr. HABIBULLOH_0839214007.pdf

Download (8MB)

Abstract

Kata Kunci: Kepemimpinan, Lembaga Keuangan Mikro, Kualitas dari pemimpin seringkali dianggap sebagai faktor terpenting dan keberhasilan atau kegagalan suatu organisasi. Demikian pula halnya dengan lembaga keuangan, pemimpin memegang peranan yang sangat strategis. Berhasil atau tidaknya lembaga keuangan menjalankan tugas-tugasnya sangat ditentukan oleh kualitas pimpinannya. Karena kedudukan pemimpin sangat mendominasi semua aktivitas yang dilakukan. Sejalan dengan hal tersebut, Dari empat belas kantor cabang KSPS BMT UGT Sidogiri yang berada di Kabupaten Banyuwangi, Kantor Cabang KSPS BMT UGT Sidogiri yang ada di Kecamatan Glenmore-lah yang masih mampu memberikan pelayanan terbaik dan atas kinerja Kepala KSPS BMT UGT Sidogiri kantor Cabang Glenmore mendapat penghargaan yakni berupa pemindahan tugas ke Kantor Pusat KSPS BMT UGT Sidogiri. Fokus penelitian dari penelitian ini adalah: Bagaimana Strategi Kepemimpinan Dalam Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro di KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore. Bagaimanakah Bentuk Aktivitas Kepemimpinan Kepala KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore Kabupaten Banyuwangi yang paling efektif dan efisien dalam memberikan motivasi serta menciptakan lingkungan kerja karyawan. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk mendiskripsikan beberapa permasalahan yang telah menjadi fokus masalah dalam penelitian ini yaitu: Mendiskripsikan Strategi Kepemimpinan Dalam Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro di KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore. Mendiskripsikan Bentuk Aktivitas Kepemimpinan Kepala KSPS BMT UGT SIDOGIRI Cabang Glenmore Kabupaten Banyuwangi yang paling efektif dan efisien dalam memberikan motivasi serta menciptakan lingkungan kerja. Secara garis besar, penelitian ini nanti diharapkan dapat memberikan manfaat baik sacara teoritis maupun secara praktis. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa observasi, wawancara dan Dokumenter. Dengan analisa yang diterapkan adalah analisa deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: Strategi yang dilakukan oleh kepala KJKS BMT-UGT Sidogiri Cabang Glenmore dalam pengembangan koperasinya, ia memiliki beberapa cara diantaranya: Pengembangan visi dan misi, pembentukan karakter karyawan, Pengembangan jaringan, pengembangan pasar, pengembangan produk. Strategi dalam memotivasi diantaranya dengan cara: Kemampuan pemimpin dalam memahami setiap permasalahan karyawan dan perusahaan, terpenuhinya kebutuhan hidup, pemberian penghargaan, menjalin komonikasi yang baik. Bentuk strategi kepemimpinan dalam menciptakan lingkungan kerja dengan cara: Penataan ruangan yang menarik, manajemen suasana yang bagus, menjalin hubungan kerja yang baik dan tata kerja dan kemampuan menyesuaikan diri yang baik

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130304 Educational Administration, Management and Leadership
Divisions: Program Magister > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 17 Mar 2023 01:55
Last Modified: 17 Mar 2023 01:55
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20534

Actions (login required)

View Item View Item