Penerapan Media Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Grujugan Kabupaten Bondowos Tahun Pelajaran 2015/2016

Sadiqin, Mr. (2015) Penerapan Media Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Grujugan Kabupaten Bondowos Tahun Pelajaran 2015/2016. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Mr. Sadiqin_084091030.pdf

Download (2MB)

Abstract

Begitu pentingnya pendidikan dalam kehidupan manusia, bahkan untuk menghadapi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi maka diperlukan suatu pendidikan yang berkualitas.Agar dalam suatu pendidikan dapatberjalan dengan baik, maka diperlukan adanya sebuah komponen penting yang menghubungkan tindakan dengan tujuan pendidikan, yaitu dengan pemilihan metodologi yang tepat, sebab tidak mungkin materi pendidikan dapat diterima dengan baik kecuali disampaikan dengan menggunakan metodologi yang tepat. Pembelajaran yang efektif memerlukan perencanaan yang baik , media yang akan digunakan juga memerlukan perencanaan yang baik. Salah satu ciri media pembelajaran yaitu media tersebut mengandung dan membawa informasi serta mendorong agar lebih giat dalam belajar kepada penerima yaitu siswa. Penerapan media merupakan hal yang perlu diperhatikan guru dalam proses pembelajaran, terutama untuk peningkatan prestasi belajar siswa, oleh karenanya media sangat membantu dan menunjang keberhasilan siswa, dengan media tersebut pembelajaran dapat dengan mudah dicerna oleh siswa, karena proses pembelajaran bisa lebih menyenangkan. Oleh karena itu, perlu dirancang dan dikembangkan lingkungan pembelajaran yang interaktif yang dapat menjawab dan memenuhi kebutuhan belajar perorangan dengan menyiapkan kegiatan pembelajaran dengan medianya yang efektif guna menjamin terjadinya pembelajaran. Untuk mengungngkapkan penerapan media TIK dalam pembelajaran belajar PAI siswa di SMP Negeri 1 grujugan Kabupaten Bondowoso penulis akan meneliti tentang : (1) Bagaimana perencanaan penerapan media TIK dalam pembelajaran PAI di SMP Negeri 1 Grujugan kabupaten Bondowoso(2) Bagaimana pelaksanaan penerapan media TIK dalam pembelajaran PAI di SMP Negeri 1 Grujugan kabupaten Bondowoso? (3) Bagaimana penilain penerapan media TIK dalam pembelajaran PAI di SMP Negeri 1 Gerujugan kabupaten Bondowoso ? Adapun tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan perencanaan penerapan media TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di smp negeri 1 grujugan bondowoso tahun pelajaran 2015/2016. (2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan penerapan media TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di smp negeri 1 grujugan bondowoso tahun pelajaran 2015/2016. (3) Untuk mendeskripsikan penilaian penerapan media TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di smp negeri 1 grujugan bondowoso tahun pelajaran 2015/2016 .Untuk mengidentifikasi masalah tersebut peneliti ini menggunakan pendekatan kualitatif karena yang diteliti adalah sebuah proses denganjenis data deskriptif, yaitu berupa kata-kata tertulis atau lisan dari yayasan, kepala sekolah, digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id gurudan perilaku yang dapat diamati. Adapun teknik pengumpulan data melalui observasi, interview,dan dokumentasi. Peneliti ini memperoleh kesimpulan 1) Perencanaan penerapan media TIK dalam pembelajaran PAI yang dilakukan oleh guru PAI yaitu ketika akan melaksanakan proses belajar mengajar ia merencanakan terlebih dahulu yang dituangkan dalam bentuk RPP yang mana materinya diambil dari beberapa refrensi. 2) Pelaksanaan penerapan media TIK dalam pembelajaran PAI yang dilakukan tahap awal adalah berceramah terlebih dahulu kemudian selama menerapkan media TIK guru PAI memberikan kesempatan untuk memahami materi baik dalam bentuk individu maupun kelompok.3) Penilaian penerapan media TIK dalam pembelajaran PAIyang dilakukan oleh guru PAI ialah berawal dari pengamatan kemudian berlanjut pada tes tulis dan lisan. Penilaian tersebut tidak hanya ditujukan kepada individu siswa adakalanya berkelompok. Dan penilain yang tidakkalah pentingnya adalah penilain kesehariannya yang dimasukkan dalam penilaian sikap.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 17 Mar 2023 08:55
Last Modified: 17 Mar 2023 08:55
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20590

Actions (login required)

View Item View Item