ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 RAMBIPUJI DALAM MENYELESAIKAN SOAL BERBASIS HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) PADA MATERI PERSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL DITINJAU DARI GAYA BELAJAR

Sholihah, Nadirotus (2023) ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 RAMBIPUJI DALAM MENYELESAIKAN SOAL BERBASIS HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) PADA MATERI PERSAMAAN LINEAR SATU VARIABEL DITINJAU DARI GAYA BELAJAR. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Nadirotus Sholihah_T20197014.pdf

Download (4MB)

Abstract

Kemampuan penalaran memiliki peran penting dalam pembelajaran matematika untuk menyelesaikan permasalahan matematis. Pada umumnya penalaran dibutuhkan pada suatu proses atau kegiatan berpikir untuk menarik kesimpulan terhadap suatu solusi permasalahan yang telah dibuktikan kebenarannya. Salah satu faktor yang mempengaruhi kemampuan penalaran adalah gaya belajar. Hal ini karena karakter setiap siswa berbeda sehingga mempunyai perbedaan aspek belajar. Oleh karena itu, memungkinkan bahwa setiap siswa mempunyai cara bernalar yang berbeda. Berdasarkan pemaparan tersebut, maka diperlukan penelitian untuk menganalisis kemampuan penalaran matematis siswa ditinjau dari gaya belajar.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan penalaran matematis siswa dalam menyelesaikan soal berbasis Higher Order Thinking Skills (HOTS) pada materi persamaan linear satu variabel ditinjau dari gaya belajar visual, auditorial, dan kinestetik.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan teknik pengumpulan data yaitu angket gaya belajar, tes kemampuan penalaran matematis, dan wawancara. Subjek penelitian ini menggunakan 6 siswa dan pemilihan subjek berdasarkan metode purposive sampling. Analisis data dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data penelitian ini menggunakan triangulasi teknik.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Siswa dengan gaya belajar visual mampu memenuhi kelima indikator kemampuan penalaran matematis Siswa visual dalam menuliskan solusi permasalahan pada lembar jawaban dituliskan secara detail, hal ini dikarenakan siswa visual mengingat dan menghafal pelajaran atau informasi yang diterimanya secara detail. 2) Siswa dengan gaya belajar auditorial mampu memenuhi kelima indikator kemampuan penalaran matematis pada saat wawancara, tetapi pada indikator kedua dan kelima yaitu manipulasi matematika dan menarik kesimpulan, siswa auditorial tidak menuliskan pada lembar jawaban namun mampu memaparkan dengan baik ketika wawancara. Hal ini menunjukkan bahwa siswa auditorial melakukan penyelesaian matematika dalam pikiran saja tetapi tidak menuliskan solusi permasalahan dalam lembar jawaban. 3) Siswa dengan gaya belajar kinestetik mampu memenuhi kelima indikator kemampuan penalaran matematis pada saat tes, namun pada saat wawancara siswa kinestetik kurang baik dalam pengejaan kata, sehingga kesulitan dalam memaparkan solusi permasalahan secara lisan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Penalaran Matematis; Higher Order Thinking Skills (HOTS); Persamaan Linear Satu Variabel; Gaya Belajar.
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics > 010101 Algebra and Number Theory
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: NS Nadirotus Sholihah
Date Deposited: 24 Mar 2023 08:40
Last Modified: 24 Mar 2023 08:40
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/20814

Actions (login required)

View Item View Item