Hanifah, Hanifah (2019) Analisis Manajemen Stabilitas Net Interest Margin Terhadap Perubahan Laba pada PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Jember.
Text
Hanifah_E20151161.pdf Download (7MB) |
Abstract
Pendapatan Bank diperoleh dari dua hal yaitu interest income dan fee base income. Net interest margin merupakan komponen pendapatan Bank dari interest income, dan menunjukkan kemampuan Bank dalam menghasilkan pendapatan bunga dengan melihat kinerja Bank dalam menyalurkan kredit. Setiap perusahaan mempunyai tujuan dengan memaksimalkan laba yaitu untuk mendapatkan hasil yang tinggi dan keamanan Bank sehingga tetap dipercaya masyarakat, yang berdampak meningkatnya pada perubahan laba. Pada tahun 2018, tren suku bunga terus naik pasca Bank Indonesia menaikkan bunga acuannya membuat Net Interest Margin (NIM) perbankan sedikit tergerus. Dengan demikian, dalam menghitung NIM, stabilitas keuangan menjadi perhatian konstan. Fokus masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah: 1) Apakah ada pengaruh credit risk, efficiency ratio, risk aversion, dan transaction size terhadap perubahan laba pada PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018 secara parsial? 2) Seberapa besar pengaruh credit risk, efficiency ratio, risk aversion, dan transaction size terhadap perubahan laba pada PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018 secara simultan? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis : 1) Pengaruh credit risk, efficiency ratio, risk aversion, dan transaction size terhadap perubahan laba pada PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018. secara parsial, dan 2) Seberapa besar pengaruh credit risk, efficiency ratio, dan risk aversion terhadap perubahan laba pada PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018 secara simultan. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan dengan teknik purposive sampling yang disajikan dalam laporan keuangan pertriwulan PT BNI (Persero) Tbk. periode 2014-2018. Sumber data yang diambil adalah data sekunder dan teknik pengumpulan data dengan teknik dokumentasi dengan studi kepustakaan yang berupa data time series. Penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa : 1) Secara parsial terdapat pengaruh positif tidak signifikan credit risk terhadap perubahan laba, terdapat pengaruh negatif signifikan efficiency ratio terhadap perubahan laba, terdapat pengaruh negatif tidak signifikan risk aversion terhadap perubahan laba, dan terdapat pengaruh positif tidak signifikan transaction size terhadap perubahan laba. 2) Terdapat pengaruh positif tidak signifikan credit risk, effeciency ratio, risk aversion, dan transaction size secara bersama-sama (simultan) terhadap perubahan laba. Kata Kunci : Credit Risk, Efficiency Ratio, Risk Aversion, Perubahan Laba
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150299 Banking, Finance and Investment not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah |
Depositing User: | Ms Maulida Agustiningsih |
Date Deposited: | 11 May 2021 03:09 |
Last Modified: | 11 May 2021 03:09 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/2089 |
Actions (login required)
View Item |