Analisa Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB), Komitmen Organisasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Dinas Sosial Jember

Munawaroh, Siti Saidatul (2018) Analisa Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB), Komitmen Organisasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Dinas Sosial Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SITI SAIDATUL MUNAWAROH_083144167.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Dinas Sosial Jember yang merupakan salah satu unit kerja di lingkungan pemerintah Kabupaten Jember. Oleh karenanya, kinerja karyawan sangat memengaruhi dalam proses keberhasilan perusahaan atau organisasi pemerintah. Rumusan masalah yang diteliti dalam skripsi adalah : 1) Apakah Organizational Citizenship Behavior (OCB), komitmen organisasi dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di Dinas Sosial Jember?. 2) Apakah Organizational Citizenship Behavior (OCB), komitmen organisasi dan lingkungan kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di Dinas Sosial Jember?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) untuk mendeskripsikan Organizational Citizenship Behavior (OCB), komitmen organisasi dan lingkungan kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di Dinas Sosial Jember. 2) untuk mendeskripsikan Organizational Citizenship Behavior (OCB), komitmen organisasi dan lingkungan kerja secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di Dinas Sosial Jember. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, jenis penelitian deskriptif. Populasi dan Sampel penelitian ini yaitu seluruh pegawai menggunakan teknik Quota Sampling. Alat analisis data berupa uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik dan analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS versi 22 Tahun 2013. Serta pengukuran sampel dengan skala likert. Pengambilan sampel menggunakan teknik non probability sampling. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah: 1) Berdasarkan uji t dapat dilihat OCB berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal tersebut terbukti dengan SPSS, dimana nilai signifikansi yang dihasilkan sebesar 0,04. Karena nilai signifikansi 0,05 (0,04 < 0,05). Berdasarkan analisis dan interpretasi di atas dapat dikatakan bahwa OCB secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. 2) Berdasarkan pengujian secara simultan (bersamasama) yang menunjukkan bahwa nilai yang dihasilkan adalah lebih kecil dari 0,05 yaitu sebesar 0,000 dengan tingkat pengaruh sebesar 0,542 atau 54,2% dilihat dari hasil koefisien determinasi pada Adjusted R Square. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel Ocb, komitmen organisasi dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan di Dinas Sosial Jember. Kata kunci : Organizational Citizenship Behavior (OCB), Komitmen Organisasi, Lingkungan Kerja dan Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 12 BUILT ENVIRONMENT AND DESIGN > 1299 Other Built Environment and Design > 129999 Built Environment and Design not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Diva Magang
Date Deposited: 29 Mar 2023 06:51
Last Modified: 29 Mar 2023 06:51
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/21200

Actions (login required)

View Item View Item