Strategi Pengembangan Wisata Sarang Tawon Dalam Mengembangkan Perekonomian Masyarakat Di Desa Sanenrejo

Putriyanti, Sintiya (2018) Strategi Pengembangan Wisata Sarang Tawon Dalam Mengembangkan Perekonomian Masyarakat Di Desa Sanenrejo. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Sintiya Putriyanti_ 083 144 193.pdf

Download (30MB)

Abstract

Pemanfaatan sumber daya alam menjadi obyek ekonomi yang telah dilakukan oleh masyarakat untuk memberikan nilai tambah dalam memenuhi kehidupan masyarakat seperti obyek wisata. Perkembangan obyek wisata ditanah air bukan lagi hal yang baru, bahkan sampai sekarang ini pariwisata merupakan salah satu sumber pendapatan bagi negara dari para wisatawan domestik maupun manca negara. Disisilain obyek wisata juga menjadi ajang untuk berbisnis atau tempat bertemunya para pelaku ekonomi dengan alasan berwisata. Focus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimanakah stategi pengembangan Wisata Sarang Tawon di Kabupaten Jember? 2) Apa saja faktorfaktor yang mempengaruhi strategi pengembangan Wisata Sarang Tawon dalam mengembangkan ekonomi masyarkat di Desa Sanenrejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember? Tujuan penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan stategi pengembangan Wisata Sarang Tawon di Desa Sanenrejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember. 2) Untuk mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pengembangan Wisata Sarang Tawon dalam mengembangkan perekonomian masyarakat di Desa Sanenrejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa: 1) strategi yang digunakan oleh sadar wisata sarang tawon adalah bekerja sama dengan dinasa kepariwisataan, guna untuk mendapatkan perijinan bantuan dan pemasaran, melibatkan pemerintah terutama pemerintah desa, membentuk lembaga kepariwisataan, melakukan analisis SWOT, menetukan rencana jangka panjang dan rencanan jangka pendek, mengembangkan destinasai pariwisata, melakukan pengembangan produk, dan melakukan bauran pemasaran atau Marketing Mix. 2) faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pengembangan Wisata Sarang Tawon, yaitu adanya dampak positif dan negative yang terjadi di bidang sosial budaya dan ekonomi, namun hal yang paling menonjol terdapat pada kemajuan ekonomi masayarakat desa yang semakin tumbuh dan membaik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1506 Tourism > 150604 Tourism Marketing
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 29 Mar 2023 06:51
Last Modified: 29 Mar 2023 06:51
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/21202

Actions (login required)

View Item View Item