Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Kabupaten Jember Tahun 2015/2016

Yuliana, Siti (2015) Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Kabupaten Jember Tahun 2015/2016. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Siti Yuliana_084 113 024.pdf

Download (1MB)

Abstract

Rendahnya mutu pendidikan anak keluarga miskin adalah permasalahan global yang terdapat pada masyarakat pedesaan. Tidak mengherankan sekolah – sekolah swasta di pedesaan tidak ada peningkatan mutu yang tepat untuk diterapkan pada tenaga pengajar maupun peserta didik. Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1) Bagaimana Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah (MPMBS) di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Jember Tahun Pelajaran 2015/2016? 2) Bagaimana otonomi sekolah dalam peningkatan mutu berbasis sekolah di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Jember Tahun pelajaran 2015/2016? 3) Bagaimana pengambilan keputusan partisipatif dalam peningkatan mutu berbasis sekolah di MTs. Walisongo Tegal wangi Umbulsari Jember Tahun pelajaran 2015/2016? Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mendeskripsikan Manajemen, otonomi sekolah, dan pengambilan keputusan partisipatif dalam Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Jember Tahun Pelajaran 2015/2016 Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan analisis data kualitatif deskriptif. Tekhnik pengumpulan data menggunakan observasi, interview dan dokumentasi dan agar penulis lebih sempurna maka dilengkapi dengan kajian teori dengan realitas yang ada. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen peningkatan mutu berbasis sekolah di MTs Walisongo Tegalwangi Umbulsari Jember dapat dilaksanakan dengan baik pada dasarnya karena sekolah tersebut berangkat dari, oleh, dan untuk masyarakat yang sudah saatnya manajemen peningkatan mutu berbasis sekolah ini harus dijalankan di sekolah-sekolah karena semata-mata untuk meningkatkan mutu pendidikkan di masa globalisasi ini. Serta dalam otonomi sekolah terhadap manajemen mutu pendidikan sudah berjalan baik pula, dan mengenai pengambilan keputusan partisipatif dalam peningkatan mutu berbasis sekolah sudah berjalan yang melalui dua tahap.pengambilan keputusan yang pertama berkordinasi kepada komite yang selanjutnya dirapatkan dengan semua warga sekolah karena untuk mengambil keputusan melalui penciptaan lingkungan yang terbuka dan demokratik maka semua yang bersangkutan akan mempunyai rasa memiliki dan akan timbul rasa tanggung jawab. Dari pengertian diatas tentang keputusan partisipatif dalam peningkatan mutu sekolah dan otonomi sekolah sudah sesuai dengan konsep dasar manajemen peningkatan mutu berbasis sekolah (MPMBS) yang esensinya adalah MPMBS = otonomi sekolah + pengambilan keputusan partisipatif untuk mencapai sasaran mutu sekolah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 11 Apr 2023 21:15
Last Modified: 11 Apr 2023 21:15
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22253

Actions (login required)

View Item View Item