Maunah, Siti Nur (2015) Peran Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di SMPN I Ajung Kecamatan Ajung Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2014/2015. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Siti Nur Maunah_084 113 019.pdf Download (1MB) |
Abstract
Berawal dari sebuah pendidikan. Pendidikan merupakan bagian integral dalam kehidupan manusia guna mengembangkan potensi-potensi pribadinya dengan nilai budaya dan keagamaan. Dalam dunia penidikan tidak lepas dari seorang pemimpin yaitu seorang kepala sekolah. kepala sekolah merupakan seseorang yang menentukan titik pusat dari irama suatu sekolah. Keberhasilan sekolah adalah keberhasilan kepala sekolah. Beberapa diantara kepala sekolah dilukiskan sebagai orang yang memiliki harapan tinggi bagi para staf dan para guru. Peran kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan merupakan tugas dan tanggung jawab dalam memajukan keberhasilan sekolah dalam dunia pendiidkan khususnya belajar mengajar. Berpijak dari kepemimpinan di atas. Kepala sekolah SMPN I Ajung merupakan kepala sekolah yang masih baru menduduki jabatannya sebagai pemimpin di lembaga SMPN I Ajung. Di SMPN I Ajung merupakan salah satu lembaga yang setiap tahunnya memiliki peserta didik paling banyak. Serta berbagai prestasi hampir diraihnya. Semua tidak lepas dari peran kepala sekolah sebagai pemimpin yang mengatur jalannya sekolah. SMPN I Ajung dikatakan sebagai lembaga favorit di kecamatan Ajung. Karena output yang dihasilkan sangat berkualitas, baik dari segi akademik maupun non akademik. Semuanya tidak lepas dari peran kepala sekolah sebagai supervisor dan administrator. Bertitik tolak dari pemikiran di atas, fokus penelitian dikembangkan pada dua arah, 1) Bagaimana peran kepala sekolah sebagai supervisor dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Negeri I Ajung Kecamatan Ajung Kabupaten Jember?, 2) Bagaimana peran kepala sekolah sebagai adminstrator dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMP Negeri I Ajung Kecamatan Ajung Kabupaten Jember?, Berpijak pada fokus penelitian diatas maka tujuan penelitian untuk mendeskripsikan peran kepala sekolah sebagai supervisor dan administrator dalam meningkatkan mutu pendidikan. Adapun dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data observasi, interview dan dokumenter. Informan yang diambil kepala sekolah, waka kurikulum, guru dan siswa. Adapun analisis datanya menggunakan deskriptif kualitatif dan keabsahan datanya menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, peran kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMPN I Ajung Kecamatan Ajung Kabupaten Jember. Sebagai seorang pemimpin yang baru kepala sekolah dituntut untuk mampu meningkatkan mutu pedidikan. Perananan kepala sekolah sebagai supervisor dirasa sudah mensupervisi para guru, karyawan dan siswa. Serta sudah menjalankan fungsi-fungsi dari supervisor. Dalam bidang administrator kepala sekolah sudah menjalankan fungsi-fungsi yang ada. Baik dari perencanaa, pengorganisasian, penggerakan dan pengawasan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Ms Retno Amelia |
Date Deposited: | 12 Apr 2023 06:36 |
Last Modified: | 12 Apr 2023 06:36 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22285 |
Actions (login required)
View Item |