Implementasi Mata Pelajaran Ahlussunnah Waljamaah dalam Pembentukan Karakter Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 56 Salafiyah Syafi’iyah Desa Tempurejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017

Amalia, Jannati (2017) Implementasi Mata Pelajaran Ahlussunnah Waljamaah dalam Pembentukan Karakter Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 56 Salafiyah Syafi’iyah Desa Tempurejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember Tahun Pelajaran 2016/2017. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Jannati Amalia_084134005.pdf

Download (7MB)

Abstract

Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 56 Salafiyah Syafi’iyah merupakan lembaga dibawah naungan NU dimana terdapat mata pelajaran khusus yaitu Aswaja (Ke-NUan). Dalam implementasinya, mata pelajaran Aswaja dalam Pembentukan Karakter Siswa di Madrasah Ibtidaiyah Ma’arif 56 Salafiyah Syafi’iyah ini diimplementasikan langsung kepada peserta didik melalui budaya sekolah (school culture). Berdasarkan latar belakang tersebut, maka fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa (Religius)?, 2) Bagaimana implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan diri sendiri?, 3) Bagaimana implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan sesama?, 4) Bagaimana implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan lingkungan?. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa (Religius). 2) Mendeskripsikan implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan diri sendiri. 3) Mendeskripsikan implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan sesama. 4) Mendeskripsikan implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan?. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Penentuan subyek penelitian secara purposive yaitu dengan memilih informan yang bisa dijadikan sebagai partisipan dalam penelitian. Teknik pengumpulan data yaitu: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data secara interaktif model Miles dan Huberman, dengan langkah-langkah yaitu : koleksi data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Keabsahan data yang digunakan yaitu triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitiannya adalah: 1) Implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa (Religius) yaitu melalui budaya religius yang rutin dilakukan setiap hari seperti salam sapa, sholat duha, membaca yasin setiap pagi, istighosah. 2) Implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan diri sendiri dengan menekankan pada anak untuk selalu bersikap jujur seperti yang selalu ditekankan pada saat ujian untuk tidak mencontek, mengajarkan anak untuk memiliki tanggung jawab dengan menjadikan imam secara bergantian dalam kegiatan sholat. 3) Implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan sesama dengan mengajarkan anak untuk selalu bersikap sopan santun terhadap siapa saja dengan mengajarkan salam sapa yang dilakukan setiap pagi ketika masuk ke lingkungan sekolah. 4) Implementasi mata pelajaran Ahlusunnah Waljamaah dalam pembentukan karakter berhubungan dengan lingkungan dengan mengajarkan anak untuk menolong sesama dan menjaga lingkungan serta menumbuhkan jiwa nasionalisme dengan kegiatan menyanyikan lagu kebangsaan sebelum memulai pelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 12 Apr 2023 14:11
Last Modified: 12 Apr 2023 14:11
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22361

Actions (login required)

View Item View Item