Implementasi Kompetensi Kepemimpinan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menumbuhkan Religiusitas Siswa di SMP Negeri 2 Umbulsari Kabupaten Jember.

Nuraini, Firda (2018) Implementasi Kompetensi Kepemimpinan Guru Pendidikan Agama Islam dalam Menumbuhkan Religiusitas Siswa di SMP Negeri 2 Umbulsari Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Firda Nuraini_084 141 263.pdf

Download (7MB)

Abstract

Guru adalah seorang pendidik, pengajar,dan pemibimbing, maka guru harus menguasai kompetensiyang sudah ditetapkan. Pada umumnya guru hanya memiliki empat kompetensi namun guru PAI mempunyai enam kompetensi. Seperti guru PAI harus memahami kompetensi yang ditetapkan oleh Menteri Agama salah satunya adalah kompetensi kepemimpinan. Untuk menerapkan kompetensi kepemimpinan ini guru PAI dituntut membuat suatu perencanaan kegiatan keagamaan dalam pembudayaan Islam, mengorganisasikan potensi sekolah, membimbing pelaksanaan kegiatan dan mengendalikan atau menjaga pembudayaan pengamalan ajaran agama serta menjaga keharmonisan hubungan antar pemeluk agama. Hal ini dapat di lakukan dengan berbagai cara salah satunya yaitu pembudayaan pengamalan agama melalui kegiatan keagamaan yang bersifat vertikal ataupun horisontal. Seperti di SMP Negeri 2 Umbulsari ini guru PAI telah merencanakan beberapa kegiatan untuk menumbuhkan keberagamaan siswanya. Berdasarkan fenomena tersebut maka fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI dalam menumbuhkan religiusitas siswa yang bersifat vertikal di SMP Negeri 2 Umbulsari ?2)Bagaimana implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI dalam menumbuhkan religiusitas siswa yang bersifat horisontal di SMP Negeri 2 Umbulsari. Adapun tujuan dalam penelitian ini yaitu: 1) untuk mendiskripsikan implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI dalam menumbuhkan religiusitas siswa yang bersifat vertikal di SMP Negeri 2 Umbulsari 2) untuk mendiskripsikan implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI dalam menumbuhkan religiusitas siswa yang bersifat horisontal di SMP Negeri 2 Umbulsari . Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Penentuan sumber data pada penelitian ini dilakukan secara purposive. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan analisis data model Miles dan Huberman yaitu, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Adapun kesimpulan dari penelitian ini yaitu: 1) Implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI yang bersifat vertikaldilakukan dengan berbagai kegiatan seperti shalat dhuhur berjamaah,muhadarah, Sibaqu, kegiatan PHBI, dan amal jariyah. Apabila siswa tidak melaksanakan maka ada sanksinya seperti menulis surat Yasin. 2) Implementasi kompetensi kepemimpinan guru PAI yang bersifat horisontal dilakukan dengan pembimbingan dan arahan sebagai manusia hidup saling berdampingan antara manusia dengan manusiaseperti sopan santun, rasa persaudaran,dan tolong menolong ataupun manusia dengan lingkungannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Retno Amelia
Date Deposited: 16 Apr 2023 09:08
Last Modified: 16 Apr 2023 09:08
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/22598

Actions (login required)

View Item View Item