PENGEMBANGAN PERMAINAN ARABIC SCRABBLE UNTUK MENINGKATKAN KOSAKATA BAHASA ARAB MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN BAHASA ARAB IAIN JEMBER FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN IAIN JEMBER

Bukhori, Evi Muzaiyidah (2019) PENGEMBANGAN PERMAINAN ARABIC SCRABBLE UNTUK MENINGKATKAN KOSAKATA BAHASA ARAB MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN BAHASA ARAB IAIN JEMBER FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN IAIN JEMBER. [Laporan Penelitian] (Unpublished)

[img] Text
Laporan Penelitian 2019.pdf

Download (12MB)

Abstract

Pembelajaran kosakata adalah salah satu unsur penting dalam pembelajaran bahasa asing. Kemampuan siswa dalam berbahasa ditentukan dari seberapa banyak perbendaharaan kata yang dikuasainya. Semakin banyak siswa menguasai kosakata, semakin ia bisa mengungkapkan ide yang mereka miliki, baik secara lisan maupun tulisan.Untuk mencapai tujuan pembelajaran kosakata ini, penggunaan media pembelajaran sangat dibutuhkan. Salah satu media pembelajaran yang bisa digunakan dalam pembelajaran kosakata adalah menggunakan Permainan arabic scrabble. Arabic scrabble merupakan permainan untuk meningkatkan kemampuan peserta didik dalam mempelajari kata dan kalimat. Dengan permainan arabic scrabble ini diharapkan mampu untuk meningkatkan semangat peserta didik dalam menghafal serta menguasai kosakata bahasa Arab tanpa ada tekanan.
Fokus masalah dari penelitian ini adalah: 1) Bagaimana langkah-langkah pengembangan permainan arabic scrabble untuk meningkatkan kosakata bahasa Arab prodi Pendidikan Bahasa Arab IAIN Jember? 2) Bagaimana Kelayakan dan kefektifan produk pengembangan permainan arabic scrabble dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab prodi Pendidikan Bahasa Arab IAIN Jember?. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Mendeskripsikan langkah-langkah pengembangan permainan arabic scrabble untuk meningkatkan kosakata bahasa Arab prodi Pendidikan Bahasa Arab IAIN Jember. 2) Mengetahui Kelayakan dan kefektifan produk pengembangan permainan arabic scrabble dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab prodi Pendidikan Bahasa Arab IAIN Jember.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian dan pengembangan (research and development) dengan model pengembangan Borg and Gall yang dimodifikasi menjadi tujuh langkah pengembangannya. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa wawancara awal dan respon, validasi Ahli (Media, Materi dan Bahasa), serta uji T untuk uji coba skala kecil.
Hasil penelitian ini: Pertama, langkah-langkah pembuatan permainan terdiri dari box/kemasan permainan, papan permainan, keping/dadu permainan, rak huruf, buku petunjuk permainan dan lembar penilaian permainan. Kedua, Berdasarkan hasil uji coba ahli, pengembangan produk permainan Arabic Scrabble mendapat skor sebesar 95,3% (kategori sangat layak) dari ahli media, validasi ahli materi mendapatkan skor 86% (kategori layak), validasi ahli bahasa mendapatkan skor 96% dengan (kategori sangat layak). Adapun hasil uji coba kelompok kecil berdasarkan analisis data menggunakan IMB SPSS 22.0 menunjukkan bahwa nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05, maka dapat diambil kesimpulan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai postes kelas kontrol dan kelas eksperimen.

Item Type: Laporan Penelitian
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021410 Wasa'il wa Tiknulujia al-Ta'lim (Educational Media & Technology)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Bukhori Evi Muzaiyidah
Date Deposited: 01 Jul 2021 02:40
Last Modified: 01 Jul 2021 02:40
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/2263

Actions (login required)

View Item View Item