Rofi'ah, Hikmatur (2020) Peningkatan Motorik Halus Anak melalui Kegiatan Menganyam pada Kelompok A1 Raudhatul Athfal Al Hidayah Rambipuji Jember Tahun Ajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Hikmatur Rofi’ah_T20165007.pdf Download (8MB) |
Abstract
Kata kunci: Motorik Halus Anak, Kegiatan Menganyam. Proses perkembangan manusia secara utuh telah dimulai sejak janin dalam kandungan ibunya sampai usia 6 tahun. Usia 0-6 tahun para ahli menyebutnya The golden age. Oleh karena itu, usia dini merupakan masa paling tepat untuk mengajarkan berbagai keterampilan motorik halus, seperti mewarnai, menggambar, melukis, menggunting dan lain sebagainya. Motorik halus adalah gerakan yang dilakukan oleh bagian-bagian tubuh tertentu yang tidak membutuhkan tenaga besar yang melibatkan otot besar. Tujuannya agar anak terampil dan cermat menggunakan jari-jemari dalam kehidupan sehari-hari khususnya pekerjaan-pekerjaan yang melibatkan unsur kerajinan dan keterampilan tangan. Fokus Penelitian ini adalah: 1)Bagaimana kemampuan mewarnai pada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020 ?2)Bagaimana kemampuan menggunting kertas pada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020?3)Bagaimana kemampuan memasukkan kertas ke lubang papan anyam pada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020? Tujuan penelitian ini adalah: 1)Mendeskripsikan kemampuan mewarnai pada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020. 2) Mendeskripsikan kemampuan menggunting kertaspada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020.3)Mendeskripsikan kemampuan memasukkan kertas ke lubang papan anyam pada siswa Kelompok A1 RA Al Hidayah Rambipuji Jember dalam peningkatan motorik halus anak melalui kegiatan menganyam Tahun Ajaran 2019/2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan yaitu fenomenologis. Lokasi penelitian ini dilakukan di RA Al Hidayah Rambipuji Jember. Teknik penentuan subyek penelitian ini menggunakan purposive. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini kualitatif interaktif model Milles, Huberman dan Johny. Uji keabsahan data yang digunakan yaitu triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Dalam penelitian ini memperoleh kesimpulan 1)Kemampuan motorik halus siswa kelompok A1 mengalami peningkatan, dapat dilihat dari hasil karya anak mewarnai gambar teliti memilih objek mewarnai, cermat dan rapi dalam menyusun dan menuangkan warna dalam gambar. 2) Kemampuan motorik halus siswa kelompok A1 mengalami peningkatan, terlihat anak mampu menggunakan alat menggunting dan terampil dalam memotong objek gambar sesuai dengan pola. 3) Kemampuan motorik halus siswa kelompok A1 mengalami peningkatan, terlihat kecermatan, ketelitian, dan kecepatan dalam memasukkan kertas ke lubang papan anyam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130102 Early Childhood Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini |
Depositing User: | Ms Retno Amelia |
Date Deposited: | 08 May 2023 20:57 |
Last Modified: | 08 May 2023 20:57 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/23169 |
Actions (login required)
View Item |