Peran desa digital dalam upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis pariwisata di desa sidomulyo kecamatan silo kabupaten Jember

Sugianto, Sugianto (2023) Peran desa digital dalam upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis pariwisata di desa sidomulyo kecamatan silo kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri KH. Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Sugianto_E20192160.pdf

Download (7MB)

Abstract

Perkembangan teknologi digital saat ini semakin pesat, Perekembangan ini ditandai dengan munculnya desa digital. Desa digital hadir sebagai upaya pemberdayaan ekonomi untuk membentuk desa yang tampil inovatif dengan adanya Sidomulyo Online Sistem (SOS). Pemberdayaan tersebut di perkuat oleh BUMDes dengan pelatihan- pelatihan untuk kemandirian ekonomi sebagai upaya pemberdayaan dan membuka lapangan pekerjaan melalui pengeloaan pariwisata bagi masyarakat desa sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember.
Sesuai latar belakang di atas, maka peneliti mengfokuskan dengan lingkup yaitu: 1. Bagaimana peran desa digital dalam upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat di desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember?. 2. Bagaimana upaya BUMDes terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis pariwisata di Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kabupaten Jember?.
Selanjutnya tujuan penelitan ini yaitu pertama, ingin mengetahui peran desa digital dalam pemberdayaan ekonomi Desa Sidomulyo, Kecamatan Silo, Kebupaten Jember. Kedua, untuk mengetahui upaya BUMDes terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis pariwisata di Desa Sidomulyo, Kecatamatan Silo, Kabupaten Jember.
Penelitain ini memakai pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pada menentukan informan peneliti memakai teknik purposive. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, serta dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini yaitu: 1. Peran desa digital dalam upaya Pemberdayaan ekonomi melalui proses diantaranya, kondisi geografis, diskusi antara pemerintah desa dan toko masyarakat, desa digital (MaalDesa), pelatihan penggunaan aplikasi, penguatan sistem aplikasia. 2. Upaya BUMDes terhadap pemberdayaan ekonomi masyarakat berbasis pariwisata di desa sidomulyo kecamatan silo kabupaten jember menggunakan 5 tahapan diantaranya, perencanaan pembangunan wisata, identifikasi dan kerjasama, pelaksanaan wisata, pelatihan-pelatihan sumber daya manusia, pengawasan stabilitas wisata. Selian itu, dalam rangka menjaga keutuhan dan marwa wisata maka masyarakat dan pegawai wisata menerapkan 3 prisip masyarakat berbasis wisata diantaranya, filosofi hidup bermasyarakat, pendidikan generasi muda, dan penanaman kejujuran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140203 Economic History
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
Depositing User: Sugianto Sugianto
Date Deposited: 16 May 2023 07:58
Last Modified: 16 May 2023 07:58
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/23508

Actions (login required)

View Item View Item