Penerapan kurikulum Merdeka Belajar Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X di SMA negeri 1 Panji Situbondo Tahun Pelajaran 2022/2023

Faiqoh, Qudrotillah (2023) Penerapan kurikulum Merdeka Belajar Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X di SMA negeri 1 Panji Situbondo Tahun Pelajaran 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SKRIPSI FAIQOH QUDROTILLAH T20171384.pdf

Download (2MB)

Abstract

Faiqoh Qudrotillah
UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember
faiqohsaja@gmail.com

Abstrak
Kurikulum dalam pendidikan Islam dikenal dengan kata manhaj yang berarti jalan yang
terang yang dilalui oleh pengajar bersama anak didiknya untuk mengembangkan pengetahuan,
keterampilan dan sikap mereka baik yang berada di lingkungan pendidikan maupun yang
berada di luar lingkungan pendidikan sehingga terjadi perubahan sesuai dengan tujuan-tujuan
dari kegiatan pendidikan Islam. Selain itu kurikulum juga di pandang sebagai suatu program
pendidikan yang direncanakan dan dilaksanakan untuk mencapai tujuan pendidikan. Fokus
pada penelitian ini adalah Perencanaan, Pelaksanaam, dan Evaluasi Kurikulum Merdeka
Belajar Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam serta hasil dari Penerapan Kurikulum
Merdeka Belajar Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas X di SMA Negeri 1
Panji Situbondo Tahun Pelajaran 2022/2023. Adapun metode penelitian ynag digunakan
adalah kualitatif jenis deskriptif. Penentuan subjek penelitiannya menggunakan teknik
purposive. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model penelitian Miles and
Huberman yakni pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Kemudian uji keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil
penelitian ini yakni (1) a) Perencanaan Kurikulum Merdeka belajar pada Mata Pelajaran
Pendidikan Agama Islam dilakukan dengan menganalisis Capaian Pembelajaran,
merumuskan tujuan pembelajaran mengembangkan Alur Tujuan Pembelajaran, melakukan
penyusunan Modul Ajar, penyusunan Jenis Evaluasi Pembelajaran, b) Pelaksanaan
Kurikulum Merdeka belajar dilaksanakan secara Tatap Muka melalui kegiatan pendahuluan,
kegiatan inti meliputi penggunaan bahan ajar, Media belajar berupa Proyektor, penerapan
Metode Make a Match dan Talaqqi, dan terakhir kegiatan penutup, c) Evaluasi Kurikulum
Merdeka belajar menggunakan tiga asesmen, yaitu asesmen Diagnostik yang dilaksakan
sebelum pelaksanaan pembelajaran, asesmen Formatif saat pelaksanaan proses pembelajaran,
dan asesmen Sumatif pada akhir suatu materi, akhir semester dan akhir suatu fase dengan
menggunakan teknik penilaian berupa tes dan non tes. 2) Hasil yang Diperoleh dari Penerapan
Kurikulum Merdeka Belajar Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam yaitu Adanya
perkembangan kompetensi siswa melalui pembelajaran yang Fleksibel, Pencapaian Tujuan
Pembelajaran melalui penanaman Profil Pelajar Pancasila yang juga mulai berkembang

Kata Kunci: Kurikulum Merdeka Belajar, Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
Depositing User: Faiqoh Qudrotillah Faiqoh Qudrotillah
Date Deposited: 15 Jun 2023 09:18
Last Modified: 15 Jun 2023 09:18
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/24224

Actions (login required)

View Item View Item