Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan terhadap Minat Nasabah dalam Berinvestasi Emas Digital menggunakan Electronic Emas (E-mas) Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi

Dewi, Alfara Prantasi (2023) Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan terhadap Minat Nasabah dalam Berinvestasi Emas Digital menggunakan Electronic Emas (E-mas) Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi. Undergraduate thesis, Univestitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Alfara Prantasi Dewi_E20191160.pdf

Download (61MB)

Abstract

Investasi emas adalah salah satu bentuk investasi yang banyak diminati oleh masyarakat karena memiliki nilai yang cenderung stabil dan cenderung naik dari waktu ke waktu. Selain itu, emas dapat dijual dengan mudah di pasar global dan diakui secara internasional sebagai bentuk pembayaran. Hal ini membuat emas menjadi aset yang mudah dicairkan jika membutuhkan dana darurat atau ingin mengambil keuntungan dari investasi emas tersebut.
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui apakah pendapatan secara parsial berpengaruh terhadap minat nasabah dalam berinvestasi emas digital menggunakan Electronic Emas (E-mas) di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi. 2) Untuk mengetahui apakah pengetahuan secara parsial berpengaruh terhadap minat nasabah dalam berinvestasi emas digital menggunakan Electronic Emas (E-mas) di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi. 3) Untuk mengetahui apakah pendapatan dan pengetahuan secara simultan berpengaruh terhadap minat nasabah dalam berinvestasi emas digital menggunakan Electronic Emas (E-mas) di Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif karena data yang digunakan berupa angka dan dianalisis menggunakan statistik. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Adapun teknik pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan melalui teknik simple random sampling sebanyak 98 nasabah dengan populasi nasabah Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Basuki Rahmat Banyuwangi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Secara parsial, pendapatan memiliki pengaruh signifikan terhadap minat nasabah, ditunjukkan oleh nilai t hitung 5,160 > t tabel 1,988 dan angka sig 0,000 ( 0,05. Artinya, apabila pendapatan nasabah BSI Basuki Ramat Banyuwangi semakin tinggi maka minat untuk berinvestasi emas semakin meningkat. 2) Secara parsial, pengetahuan memiliki pengaruh signifikan terhadap minat nasabah, ditunjukkan oleh nilai t hitung 10,096 > t tabel 1,988 dan angka sig 0,000 ( 0,05. Artinya, apabila pengetahuan nasabah BSI Basuki Ramat Banyuwangi tentang investasi emas semakin luas, maka minat untuk berinvestasi emas semakin meningkat. 3) Secara simultan, pendapatan dan pengetahuan memiliki pengaruh signifikan terhadap minat nasabah, ditunjukkan oleh nilai F hitung 57,121 > F tabel 3,09 dan angka sig 0.000 < 0,05. Variabel pendapatan dan pengetahuan memiliki pengaruh sebesar 54,6% terhadap minat nasabah BSI Basuki Ramat Banyuwangi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1403 Econometrics > 140301 Cross-Sectional Analysis
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Alfara Prantasi Dewi
Date Deposited: 20 Jun 2023 06:40
Last Modified: 20 Jun 2023 06:40
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/24316

Actions (login required)

View Item View Item