Ula Wildati, Zainiyah Amalia (2023) Penerapan Model Contextual Teaching And Learning Dalam Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tematik Di Madrasah Ibtidaiyah Kaliwining. Masters thesis, UIN Khas Jember.
Text
Zainiyah Amalia Ula Wildati _213206040003.pdf Download (21MB) |
Abstract
ABSTRAK
Zainiyah Amalia Ula Wildati, 2023. Penerapan Model Contextual Teaching And Learning Dalam Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tematik Di Madrasah Ibtidaiyah Kaliwining. Tesis. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Pascasarjana Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. Pembimbing I: Dr. Hj. St. Mislikhah, M.Ag. Pembimbing II: Dr. H. Abd. Muhith, M.Pd.I.
Kata kunci : Model Contextual Teaching And Learning, Keaktifan, Pembelajaran Tematik,
Model Contextual teaching and learning adalah konsep belajar yang membantu guru mengaitkan materi yang diajarkan dengan situasi dunia nyata siswa dengan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan model pembelajaran Contextual teaching and learning adalah meningkatkan keaktifan dan kemandirian siswa. Penerapan model CTL diharapkan bisa dapat merangsang keaktifan peserta didik agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Guru kelas VA menggunakan model ini karena siswa kelas VA di MI Kaliwining memiliki masalah kurang aktif dalam pembelajaran. Model CTL juga dirasa sesuai dengan pembelajaran tematik yang lebih banyak melibatkan kegiatan peserta didik
Fokus penelitian: 1) Bagaimana membangun hubungan yang bermakna pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining? , 2) Bagaimana penggunaan asesmen autentik pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining ?. Tujuan Penelitian: 1) Menganalisis cara membangun hubungan yang bermakna pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining. 2) Menganalisis penggunaan asesmen autentik pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining.
Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif, jenis studi kasus, Subyek penelitian menggunakan teknik purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif Miles, Huberman, dan Saldana, (data condensation, data display, and data verifiying). Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan member cek.
Hasil penelitian : 1) Membangun hubungan yang bermakna pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining : a) Modeling, guru memberi contoh secara langsung dengan cara mengajak siswa ke kantin sekolah untuk menunjukkan kegiatan ekonomi b) Questioning, guru memberi pertanyaan yang memancing siswa untuk berrpikir dan selalu memberi kesempatan siswa untuk bertanya c) Inquiry, guru memberi tugas bersifat pengamatan d) Menerapkan metode kerjasama, baik dalam mengerjakan tugas ataupun membahas materi yang sulit e) Kontruktivisme, guru megajak siswa berdiskusi memecahkan masalah f) Reflection, guru memberi pertanyaan pada akhir pembelajaran dan meminta siswa merangkum materi. 2) penggunaan asesmen autentik pada penerapan model Contextual Teaching and Learning dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa Pada Pembelajaran Tematik di MI Kaliwining : a) Penilaian tes, berupa tes tulis dan lisan b) Penilaian unjuk kerja, baik berupa praktek, hasil karya siswa, dan penampilan siswa c) Penilaian proyek, dengan cara membuat laporan pengamatan d) Penilaian portofolio.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Zainiyah Amalia Ula Wildati |
Date Deposited: | 26 Jun 2023 00:52 |
Last Modified: | 26 Jun 2023 00:52 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/24569 |
Actions (login required)
View Item |