Metode mudarosah sebagai langkah meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur'an santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember

Salafiyah, Binti Risalatus (2023) Metode mudarosah sebagai langkah meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur'an santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Binti Risalatus Salafiyah_T20191003.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK
Binti Risalatus Salafiyah, 2023. Metode Mudarosah Sebagai Langkah Meningkatkan Kualitas Hafalan Al-Qur'an Santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Darul Istiqomah Mangli Jember
Keagungan Al-Qur'an memberikan motivasi besar kepada umat Islam untuk menjaga kemurniannya melalui berbagai upaya dengan menghafalkan Al-Qur'an. Menghafal Al-Qur’an diartikan sebagai suatu usaha menjaga atau memelihara kalam Allah yang pernah diterima oleh pikiran dan hati sehingga dapat mengingatnya kembali sesuai mushaf. Di era sekarang, banyak penghafal Al-Qur'an yang sudah memiliki hafalan banyak tapi kualitasnya rendah. Untuk itu banyak dikembangkan metode menjaga hafalan Al-Qur'an agar tercapai kualitas hafalan yang baik diantaranya ialah metode mudarasah.
Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana konsep metode mudarosah hafalan Al-Qur'an santri pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember? (2) Bagaimana implementasi metode mudarosah sebagai langkah meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur'an santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember? (3) Bagaimana hasil metode mudarosah sebagai langkah meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur'an santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember?.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif jenis studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis interaktif dari Milles dan Huberman.
Adapun kesimpulan dari penelitian ini ialah: (1) Konsep metode mudarosah hafalan Al-Qur'an santri Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember ialah suatu metode muroja'ah dengan menyimakkan hafalannya dengan teman secara bergantian sebanyak 3 sampai 5 halaman kemudian bacaan akan dikoreksi dan ditulis di kartu muraja’ah. Metode ini dibangun atas dasar prinsip niat ikhlas karena Allah, diiringi do’a, dilakukan secara istiqomah dan memilih partner yang baik dalam menghafal Al-Qur’an. (2) Implementasi metode mudarosah di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember ialah santri berkumpul dalam satu majelis, pembacaan tawassul dipimpin oleh pengasuh, pembacaan do’a, mudarosah pasangan, mudarosah kelompok dan do a penutupan majelis. (3) Hasil metode mudarosah di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah Mangli Jember ialah dapat mengoreksi atau memperbaiki tiga komponen kriteria kualitas hafalan Al-Qur'an pada tingkat baik yang meliputi tajwid, fashohah dan tahfidz. Sehingga kualitas hafalan santri di pondok pesantren Tahfidzul Qur'an Darul Istiqomah akan lebih meningkat melalui proses koreksi dan perbaikan pada metode mudarosah.
Kata Kunci: Metode; Mudarosah; Hafalan Al-Qur’an

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130101 Continuing and Community Education
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mrs binti risalatus salafiyah
Date Deposited: 11 Jul 2023 03:06
Last Modified: 11 Jul 2023 03:06
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/24886

Actions (login required)

View Item View Item