Analisis Keterampilan Berpikir Komputasi dalam Memecahkan Soal Cerita Matematika Materi Barisan Bilangan Ditinjau dari Gaya Belajar Peserta Didik Kelas VIII di SMP Nuris Jember

Susanti, Dwi (2023) Analisis Keterampilan Berpikir Komputasi dalam Memecahkan Soal Cerita Matematika Materi Barisan Bilangan Ditinjau dari Gaya Belajar Peserta Didik Kelas VIII di SMP Nuris Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Dwi Susanti_T20197034.pdf

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK
Dwi Susanti, 2023: Analisis Keterampilan Berpikir Komputasi dalam Memecahkan Soal Cerita Matematika pada Materi Barisan Bilangan Ditinjau dari Gaya Belajar Peserta Didik Kelas VIII di SMP Nuris Jember
Kata Kunci: Keterampilan Berpikir Komputasi, Soal Cerita Matematika, Gaya Belajar.
Keterampilan berpikir komputasi merupakan keterampilan peserta didik dalam memecahkan permasalahan melalui empat unsur yaitu dekomposisi, pengenalan pola, berpikir algoritma serta generalisasi dan abstraksi pola. Berlandaskan observasi awal peneitian yang dilaksanakan di SMP Nuris Jember didapatkan informasi bahwa keterampilan peserta didik dalam memecahkan soal cerita matematika dengan kategori sedang sampai sukar masih kurang.
Tujuan dilakukan penelitian ini yaitu untuk: 1) Mendeskripsikan keterampilan berpikir komputasi peserta didik dengan gaya belajar visual dalam memecahkan soal cerita matematika materi barisan bilangan di SMP Nuris Jember. 2) Mendeskripsikan keterampilan berpikir komputasi peserta didik dengan gaya belajar auditori dalam memecahkan soal cerita matematika materi barisan bilangan di SMP Nuris Jember. 3) Mendeskripsikan keterampilan berpikir komputasi peserta didik dengan gaya belajar kinestetik dalam memecahkan soal cerita matematika materi barisan bilangan di SMP Nuris Jember.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan datanya melalui angket gaya belajar VAK (Visual, Auditori dan Kinestetik), tes keterampilan berpikir komputasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian ini terdiri dari 2 peserta didik dengan gaya belajar visual, 2 peserta didik dengan gaya belajar auditori dan 2 peserta didik dengan gaya belajar kinestetik. Pemilihan subjek dilakukan dengan teknik purposive. Analisis data pada penelitian ini yaitu Pengumpulan data (data collection), kondensasi data (data condention), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (conclusing drawing). Keabsahan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan triangulasi teknik.
Dari penelitian ini diperoleh kesimpulan: 1) Peserta didik bergaya belajar visual pada penelitian ini sama-sama mampu memenuhi indikator dekomposisi dan pengenalan pola. Lebih jauh subjek SV1 dapat memenuhi seluruh indikator keterampilan berpikir komputasi yaitu indikator dekomposisi, indikator pengenalan pola, indikator berpikir algoritma serta indikator generalisasi dan abstraksi pola. Sedangkan SV2 hanya memenuhi 2 indikator berpikir komputasi yaitu indikator dekomposisi dan indikator pengenalan pola. 2) Peserta didik dengan gaya belajar auditori pada penelitian ini yaitu SA3 dan SA4, mampu memenuhi indikator dekomposisi, pengenalan pola, berpikir algoritma serta generalisasi dan abstraksi pola. 3) Peserta didik dengan gaya belajar kinestetik pada penelitian ini yaitu SK5 dan SK6, mampu memenuhi indikator dekomposisi, pengenalan pola, berpikir algoritma serta generalisasi dan abstraksi pola.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010399 Numerical and Computational Mathematics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Dwi Susanti
Date Deposited: 05 Jul 2023 09:04
Last Modified: 05 Jul 2023 09:04
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25122

Actions (login required)

View Item View Item