Analisis Faktor yang Mempengaruhi Kelancaran Pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro pada Bank Rakyat Indonesia Unit Mumbulsari

Amalia, Nur Dina Wardatul (2023) Analisis Faktor yang Mempengaruhi Kelancaran Pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro pada Bank Rakyat Indonesia Unit Mumbulsari. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NUR DINA WARDATUL AMALIA_E20191090.pdf

Download (5MB)

Abstract

Kredit Usaha Rakyat yang disingkat KUR adalah pinjaman yang disalurkan oleh
bank pemerintah dimana ada subsidi yang lebih murah untuk pelaku usaha khususnya
pelaku UMKM. Salah satunya yang ada di BRI Unit Mumbulsari.
Fokus masalah: 1) Apakah Usia berpengaruh terhadap kelancaran pengembalian
Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari? 2) Apakah Tingkat
Pendidikan berpengaruh terhadap kelancaran Pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR)
Mikro BRI Unit Mumbulsari? 3) Apakah Jumlah Tanggungan Keluarga berpengaruh
terhadap kelancaran pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI Unit
Mumbulsari? 4) Apakah Pendapatan berpengaruh terhadap kelancaran pengembalian
Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari? 5) Apakah Jumlah Pinjaman
berpengaruh terhadap kelancaran pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI
Unit Mumbulsari?
Tujuan penelitian: 1) Menganalisis pengaruh Usia terhadap kelancaran
pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari. 2) Menganalisis
pengaruh Tingkat Pendidikan terhadap kelancaran pengembalian Kredit Usaha Rakyat
(KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari. 3) Menganalisis pengaruh Jumlah Tanggungan
Keluarga terhadap kelancaran pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI
Unit Mumbulsari. 4) Menganalisis pengaruh Pendapatan terhadap kelancaran
pengembalian Kredit Usaha Rakyat (KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari. 5) Menganalisis
pengaruh Jumlah Pinjaman terhadap kelancaran pengembalian Kredit Usaha Rakyat
(KUR) Mikro BRI Unit Mumbulsari.
Penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif dengan pendekatan
kuantitatif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara, dan
dokumentasi.
Kesimpulan: 1) Usia tidak berpengaruh terhadap tingkat pengembalian KUR. Hal
ini menunjukkan bahwa tidak ada perbandingan antara usia muda dan tua dalam
mengembalikan kredit secara tepat. 2) Tingkat pendidikan debitur tidak mempengaruhi
tingkat pengembalian KUR. Karena, kemampuan debitur untuk mengembalikan kredit
juga akan lebih menantang tergantung dari tingkat pendidikan dan pendapatan usaha
debitur. 3) Jumlah tanggungan keluarga berpengaruh negatif terhadap tingkat
pengembalian KUR. Ini menyiratkan bahwa semakin banyak anggota keluarga maka
dalam mengelola pemasukan atau pendapatan juga berbeda, ada yang hemat dan ada juga
yang boros. 4) Pendapatan berpengaruh negatif terhadap tingkat pengembalian KUR.
Yang berarti, seorang nasabah jika mendapatkan pendapatan yang lebih besar tidak bisa
membagi antara pendapatan yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan pendapatan
yang digunakan untuk mengembalikan kredit. 5) Jumlah pinjaman berpengaruh positif
terhadap tingkat pengembalian KUR. Melalui pemberian kredit, bank memperoleh
pinjaman yang digunakan sebagaimana mestinya. Besar kecilnya nilai kredit akan
mempengaruhi kelancaran peminjam dalam mengembalikan KUR.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140205 Environment and Resource Economics
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140211 Labour Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Mrs Nur Dina Wardatul Amalia
Date Deposited: 06 Jul 2023 01:23
Last Modified: 06 Jul 2023 01:23
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25224

Actions (login required)

View Item View Item