Pelaksanaan bimbingan sistem isyarat bahasa indonesia (sibi) bergambar untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di sdlb negeri jember

WAHYUNI, NUR (2023) Pelaksanaan bimbingan sistem isyarat bahasa indonesia (sibi) bergambar untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di sdlb negeri jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NUR WAHYUNI_PELAKSANAAN BIMBINGAN SISTEM ISYARAT BAHASA INDONESIA (SIBI) BERGAMBAR UNTUK MENINGKATKAN INTERAKSI SOSIAL ANAK TUNARUNGU DI SDLB NEGERI JEMBER.pdf

Download (21MB)

Abstract

Kata Kunci: SIBI, Interaksi sosial, Anak Tunarungu

Anak Tunarungu merupakan anak yang mempunyai gangguan pada pendengarannya. Dalam interaksi sosialnya, anak tunarungu mengalami keterbatasan dalam berkomunikasi baik dengan gurunya dan teman-temannya. Berdasarkan observasi, diketahui salah seorang anak sulit untuk berkomunikasi karena beberapa hal tertentu yaitu pendiam, penakut, dan malu.
Fokus penelitian dalam skripsi ini yakni 1) Bagaimana pelaksanaan bimbingan sistem isyarat bahasa indonesia (SIBI) bergambar untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember? 2) Bagaimana proses interaksi sosial untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember? 3) Apa faktor pendukung dan penghambat untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember?
Tujuan penelitian yakni 1) Untuk mengetahui pelaksanaan bimbingan sistem isyarat bahasa indonesia (SIBI) bergambar untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember 2) Untuk mengetahui proses interaksi sosial untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember 3) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember.
Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif jenis deskriptif. Subjek penelitian ini ditentukan secara purposive sampling. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman dengan langkah kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data penelitian ini menggunakan teknik triangulasi yaitu triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Penelitian ini memperoleh hasil temuan 1) Pelaksanaan bimbingan sistem isyarat bahasa indonesia (SIBI) bergambar untuk meningkatkan interaksi sosial anak tunarungu di SDLB Negeri Jember memiliki dua tahap yaitu: tahap pengenalan huruf alfabet, vokal, dan konsonan dengan isyarat jari dan tahap pemahaman kosa kata 2) Proses interaksi sosial anak tunarungu terdiri dari dua yaitu asosiatif dan disosiatif 3) Faktor pendukungnya ada empat yaitu: budaya atau pola asuh, kejelasan bahasa isyarat, ketepatan media, dan konteks. Faktor penghambatnya ada dua yaitu: hambatan fisik dan hambatan bahasa atau sematik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170109 Personality, Abilities and Assessment
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1799 Other Psychology and Cognitive Sciences > 179999 Psychology and Cognitive Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: ms nur wahyuni
Date Deposited: 10 Jul 2023 03:44
Last Modified: 10 Jul 2023 03:44
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/25679

Actions (login required)

View Item View Item